Kesehatan kulit wajah adalah bagian penting dari kualitas hidup, terutama pada usia dewasa ketika faktor internal seperti perubahan hormonal, penurunan kolagen, dan genetik, serta faktor eksternal seperti paparan sinar ultraviolet, polusi, dan gaya hidup, mulai mempengaruhi kondisi kulit. Kegiatan ini melibatkan edukasi dan skrining menggunakan teknologi face analyzer untuk memantau pigmentasi, pori-pori, kelembapan, dan kekasaran kulit pada 40 individu usia produktif. Pendekatan Plan-Do-Check-Act (PDCA) diterapkan untuk memastikan efektivitas edukasi dan skrining. Rata-rata usia peserta adalah 43,97 tahun dengan standar deviasi 11,79, dan komposisi gender seimbang. Pemeriksaan face analyzer menunjukkan parameter kesehatan kulit yang memberikan informasi awal terkait kondisi kulit peserta. Edukasi dan skrining rutin menggunakan face analyzer efektif dalam meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pemantauan kondisi kulit wajah secara berkala untuk mencegah masalah kulit jangka panjang. Kata Kunci: Edukasi Kesehatan, Kesehatan Kulit, Kesadaran, Pemeriksaan Kulit, Pemeriksa Wajah