Ahmad Fathur Ilham
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Perancangan Aplikasi Sistem Informasi CSO dan Kebersihan di Perguruan Islam Al-Syukro Universal Berbasis Web Agil Suryanto; Ahmad Fathur Ilham; Keanu Rafi Pratama; Sutriyono
Buletin Ilmiah Ilmu Komputer dan Multimedia Vol 3 No 2 (2025): Buletin Ilmiah Ilmu Komputer dan Multimedia (BIIKMA)
Publisher : Shofanah Media Berkah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Di era digital saat ini, sistem kerja manual dalam pengelolaan tugas kebersihan di lingkungan pendidikan dinilai kurang efisien dan rawan miskomunikasi. Perguruan Islam Al-Syukro Universal, sebagai salah satu lembaga pendidikan, masih menggunakan cara konvensional untuk mendistribusikan tugas harian Cleaning Service Officer (CSO), mencatat checklist tugas, serta menyampaikan laporan kerusakan. Melihat kondisi tersebut, tim mahasiswa melakukan kerja praktek dengan merancang dan mengembangkan aplikasi sistem informasi berbasis web yang bertujuan untuk mendigitalisasi proses-proses tersebut. Aplikasi yang dibangun memiliki tiga fitur utama, yakni: penjadwalan tugas harian CSO, pengisian checklist tugas, dan pelaporan kerusakan dengan dokumentasi foto. Sistem ini memungkinkan CSO dan admin untuk bekerja lebih efektif melalui perangkat digital, serta menghadirkan transparansi dan akurasi yang lebih baik dalam proses monitoring dan evaluasi. Proses pengembangan aplikasi menggunakan metode waterfall, dengan pendekatan analisis kebutuhan melalui observasi dan wawancara langsung dengan pihak sekolah. Hasil implementasi menunjukkan bahwa aplikasi ini mampu mengurangi hambatan komunikasi, mempercepat proses pelaporan, dan meningkatkan efisiensi kerja tim CSO. Ke depan, pengembangan lanjutan dalam bentuk aplikasi mobile dan integrasi notifikasi real-time disarankan untuk menunjang fleksibilitas penggunaan di lapangan.