Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

TINDAK TUTUR DIREKTIF DALAM NOVEL NEGERI DI UJUNG TANDUK KARYA TERE LIYE (KAJIAN PRAGMATIK) Hendri, Hendri; Winda, Winda Nur Kholid; Murtafi'ah, Wahidatul
BEGIBUNG: Jurnal Penelitian Multidisiplin Vol. 3 No. 3 (2025): BEGIBUNG: Jurnal Penelitian Multidisiplin, Juli 2025
Publisher : Berugak Baca

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62667/begibung.v3i3.171

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendekskripsikan bentuk-bentuk tindak tutur direktif yang terdapat dalam novel Negeri Di Ujung Tanduk karya Tere Liye dengan kajian Pragmatik. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adlah studi pustaka. Penelitian ini difokuskan pada bentuk tindka tutur yang terdapat dalam novel “Negeri Di Ujung Tanduk” karya Tere Liye. Teknik yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik baca dan catat. Sumber data dalam penelitian ini adalah novel negeri di ujung tanduk karya tere liye. Adapaun hasil dalam penelitian ini terdapat sebanyak 351 data tuturan. Dimana data tersebut diklasifikasi menjadi Sembilan bentuk tindak tutur direktif yaitu: tindak tutur perintah sebanyak 70 tuturan, meminta sebanyak 69 tuturan, menasehati sebanyak 5 tuturan, memohon sebanyak 21 tuturan, bertanya sebanyak 150 tuturan, memesan sebanyak 7 tuturan, menyarankan sebanyak 16 tuturan, melarang sebanyak 10 tuturan, dan mengajak sebanyak 3 tuturan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tidak semua tuturan memiliki makna yang tepat. Semua makna yang ada pada tuturan tergantung pada konteks tuturan, dan setiap tokoh dalam novel merupakan penutur dan mitra tutur.