Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Tingkat Pendapatan dan Kompensasi Terhadap Kinerja Karyawan Dengan Motivasi Sebagai Variabel Intervening Pada Watsons Centerpoint Medan Karmila Giawa, Wita Setia; Musri, Ali; Rizki, Ainur
Economics and Digital Business Review Vol. 7 No. 1 (2025): Agustus - Januari
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/ecotal.v7i1.2814

Abstract

Sumber daya manusia merupakan elemen vital dalam mencapai kesuksesan perusahaan. Untuk itu, perusahaan perlu memberikan kompensasi yang layak sebagai bentuk penghargaan terhadap kontribusi karyawan. Di Watsons Centerpoint Medan, pendapatan karyawan meningkat pada tahun 2020 namun mengalami penurunan pada tahun 2024. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan positivisme. Sampel terdiri dari 45 responden yang dipilih secara deskriptif, dan data dikumpulkan melalui kuesioner skala Likert (1–5). Analisis data dilakukan melalui uji normalitas, uji heteroskedastisitas, dan uji multikolinearitas untuk mengetahui pengaruh langsung maupun tidak langsung. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat pendapatan (X1) berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan (Y) sebesar 54,6%, kompensasi (X2) sebesar 55,4%, dan motivasi (Z) sebesar 67,7%. Secara simultan, tingkat pendapatan dan kompensasi bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap kinerja dengan nilai Fhitung sebesar 68,7%, lebih besar dari Ftabel 32,2%. Motivasi juga terbukti menjadi variabel intervening antara pendapatan dan kompensasi terhadap kinerja, di mana pengaruh langsung lebih besar dibandingkan pengaruh tidak langsung, yaitu sebesar 77,6%. Penelitian ini menegaskan pentingnya pengelolaan pendapatan, kompensasi, dan motivasi dalam meningkatkan kinerja karyawan secara optimal.