Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Alternatif Metode dan Perbaikan Tanah Lunak pada Jalan Tol Akses Patimban Sta 28+305 – Sta 28+450 Aziz, Irfan Ulumuddin; Wahyudi, Herman; Sari, Putu Tantri Kumala
Syntax Literate Jurnal Ilmiah Indonesia
Publisher : Syntax Corporation

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36418/syntax-literate.v10i7.60743

Abstract

Penelitian ini membahas alternatif metode dan perbaikan tanah lunak pada proyek Jalan Tol Akses Patimban STA 28+305 – STA 28+450 yang merupakan bagian dari Proyek Strategis Nasional di Indonesia. Berdasarkan hasil investigasi tanah, diketahui bahwa lapisan tanah lempung lunak dengan konsistensi medium mendominasi lokasi penelitian dan berpotensi menyebabkan pemampatan dan ketidakstabilan timbunan. Penelitian ini bertujuan mengevaluasi desain eksisting terhadap waktu pencapaian derajat konsolidasi 90% (U90) dan stabilitas timbunan, serta merancang metode perbaikan tanah yang efektif dan efisien. Metode yang digunakan meliputi evaluasi data sekunder, simulasi konsolidasi, dan analisis stabilitas menggunakan perangkat lunak Geo5. Hasil penelitian menunjukkan bahwa desain eksisting tidak memenuhi target waktu konsolidasi U90 dalam satu tahun. Alternatif perbaikan menggunakan kombinasi preloading dan Prefabricated Vertical Drain (PVD) dengan pola segiempat jarak 2 meter terbukti dapat mempercepat proses pemampatan hingga U90 tercapai dalam 21 minggu dan menyelesaikan pekerjaan timbunan dalam 38 minggu, lebih cepat 58 minggu dari rencana awal. Stabilitas timbunan juga memenuhi standar keamanan sesuai SNI tanpa perlu perkuatan tambahan. Temuan ini memberikan kontribusi terhadap optimalisasi perencanaan proyek infrastruktur di atas tanah lunak.