Prasetyo, Andreas Erwin
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

HOME VISIT: KEKHASAN SEKOLAH EKSPERIMENTAL MANGUNAN YANG MENJADI SARANA KOMUNIKASI SERTA MEMBANGUN RELASI ANTARA SEKOLAH DAN ORANG TUA Kinanti Putri, Vincentia Vania; Lay Martins, Rosa de lima; Prasetyo, Andreas Erwin
Pendas : Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar Vol. 10 No. 02 (2025): Volume 10, Nomor 02 Juni 2025 publish
Publisher : Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Pasundan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23969/jp.v10i02.27888

Abstract

Penelitian ini membahas tentang program home visit sebagai ciri khas pembelajaran di SD Eksperimental Mangunan Yogyakarta sebagai jembatan komunikasi antara sekolah dan orang tua. Penelitian ini bertujuan menggali kegiatan home visit menjadi sarana komunikasi antara sekolah dan orang tua. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif pada rentang April hingga Mei 2025. Data penelitian dikumpulkan melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Subjek dalam penelitian ini adalah kepala sekolah, wakil kepala sekolah bidang kepeserta didikan dan orang tua. Sedangkan objek dalam penelitian ini yakni home visit yang merupakan salah satu kegiatan yang ada di SD Eksperimental Mangunan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa home visit memberikan dampak signifikan dalam mempererat hubungan antara guru dan orang tua, serta memperdalam pemahaman guru terhadap kondisi psikologis, sosial, dan akademik peserta didik. Program ini mendorong keterlibatan aktif orang tua, menciptakan dialog dua arah, dan meningkatkan motivasi serta perkembangan anak, termasuk anak berkebutuhan khusus. Landasan utama dari program ini adalah filosofi “meletakkan hati” yang diajarkan oleh Rm. Mangun, yang menekankan pentingnya pendekatan humanistik, empati, dan kepedulian dalam proses pendidikan. Dengan demikian, home visit tidak hanya menjadi strategi pedagogis, tetapi juga praktik pendidikan yang berakar pada nilai-nilai kemanusiaan dan kolaborasi yang bermakna.