Penggunaan kombinasi probiotik herbal dan lisin dalam air minum broiler dapat menjadi salah satu strategi efektif untuk meningkatkan efisiensi ekonomi dalam usaha peternakan. Kombinasi ini terbukti mampu meningkatkan nilai income over feed cost (IOFC), efisiensi pakan, imunitas tubuh ayam, penyerapan nutrien, serta laju pertambahan bobot badan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi dampak pemberian probiotik herbal dan lisin terhadap nilai IOFC serta efisiensi nilai ekonomi pakan pada broiler. Penelitian ini melibatkan 64 ekor ayam broiler berumur 22 hari yang dibagi ke dalam empat kelompok perlakuan, masing-masing terdiri dari empat ulangan, dan setiap ulangan berisi empat ekor ayam. Probiotik herbal dan lisin diberikan secara ad libitum melalui air minum. Penelitian ini dilakukan menggunakan metode eksperimental dengan rancangan acak lengkap (RAL). Data yang terkumpul dianalisis menggunakan metode ANOVA. Jika hasil analisis menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan, maka dilanjutkan dengan uji BNT untuk mengidentifikasi perbedaan antar perlakuan secara lebih rinci. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian probiotik herbal dan lisin berpengaruh sangat nyata (P<0,01) terhadap nilai IOFC. Adapun rata-rata nilai IOFC dari masing-masing perlakuan sebagai berikut: P0 = Rp5.598a, P1 = Rp6.669a, P2 = Rp7.691ab, dan P3 = Rp10.135b. Sementara itu, terhadap nilai ekonomis pakan, perlakuan juga menunjukkan pengaruh yang signifikan (P<0,05), dengan nilai rata-rata sebagai berikut: P0 = Rp15.660b, P1 = Rp14.740ab, P2 = Rp14.293ab, dan P3 = Rp13.155a. Perlakuan P3 menunjukkan hasil terbaik dalam kedua parameter tersebut. Dapat disimpulkan bahwa peningkatan dosis probiotik herbal dan lisin yang diberikan melalui air minum secara signifikan dapat meningkatkan efisiensi nilai ekonomis pakan dan IOFC selama pemeliharaan broiler fase finisher. Perlakuan paling optimal ditemukan pada pemberian campuran sebanyak 6 ml probiotik herbal dan lisin dalam air minum.Kata Kunci : Probiotik, Herbal, Lisin , Income Over Feed Cost , Nilai Ekonomis Pakan, Ayam Pedaging.