Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Modifikasi Permainan Monopoli untuk Meningkatkan Pengetahuan Umum Siswa Kelas VI SD Kurniawan, Ardi; Kusuma Wardhana, Feri; Setiyawan, Muhammad
Prosiding Seminar Nasional Teknologi Informasi dan Bisnis Prosiding Seminar Nasional Teknologi Informasi dan Bisnis (SENATIB) 2025
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer Universitas Duta Bangsa Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47701/0dfmg263

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan menguji media pembelajaran berbasis permainan dengan memodifikasi permainan Monopoli sebagai sarana meningkatkan pengetahuan umum siswa kelas VI SD. Metode yang digunakan meliputi studi literatur, penentuan materi, pengembangan prototipe permainan, serta uji coba lapangan terhadap siswa dan teman sejawat. Permainan dirancang dengan mengintegrasikan materi pengetahuan umum ke dalam elemen permainan seperti kartu soal, tantangan, dan sistem poin. Hasil uji coba menunjukkan bahwa permainan mudah dipahami, menarik, dan menyenangkan untuk dimainkan. Rata-rata skor angket sebesar 93% menempatkan permainan dalam kategori sangat baik. Respons positif dari siswa menunjukkan bahwa permainan ini berhasil menciptakan pengalaman belajar yang interaktif dan memotivasi. Berdasarkan teori konstruktivisme dan social constructivism, permainan ini mendorong keterlibatan aktif siswa melalui diskusi dan kerja sama, serta memfasilitasi pemahaman yang lebih bermakna. Selain itu, berdasarkan pendekatan Cultural-Historical Activity Theory (CHAT), permainan ini berfungsi sebagai alat mediasi budaya yang efektif dalam pembelajaran kontekstual. Dengan demikian, modifikasi permainan Monopoli terbukti layak digunakan sebagai alternatif media pembelajaran pengetahuan umum yang mampu meningkatkan minat dan pemahaman siswa di tingkat sekolah dasar.