Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

EVALUASI EFEKTIVITAS PENGGUNAAN MESIN ANJUNGAN PENDAFTARAN MANDIRI DI PUSKESMAS SENTOLO I KULON PROGO Fitriyah, Yuli; Mazaya, Syarah; Ardiani, Irma
Prosiding Seminar Informasi Kesehatan Nasional 2023 : SIKesNas 2023
Publisher : Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Duta Bangsa Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47701/sikenas.vi.2825

Abstract

Mesin Anjungan Pendaftaran Mandiri adalah suatu fasilitas pendaftaran mandiri oleh pasien. Pasien yang mendaftar di Puskesmas Sentolo I Kulon Progo dibantu oleh petugas APM. Penggunaan mesin APM di Puskesmas Sentolo I Kulon Progo belum dilakukan secara efektif karena beberapa faktor, yaitu Man, Money, Method, MachineI. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektifivas pengguna APM, mengetahui penggunaan mesin APM, mengetahui faktor-faktor, dampak dan upaya dalam peningkatan efektivitas penggunaan APM di Puskesmas Sentolo I Kulon Progo.Penelitian ini merupakan penelitian deskripsi kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Data diperoleh dari pengguna APM, petugas pendaftaran, petugas APM dan petugas rekam medis. Data di analisis secara reduksi data dan disajikan dengan bentuk narasi.Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya petugas APM sudah membantu dalam proses pendaftaran pasien, tetapi ada faktor yang menyebabkan tidak efektifnya penggunaan APM di Puskesmas Sentolo I Kulon Progo yaitu dari segi Man, Money, Method, dan Machine. Dampaknya proses pendaftaran terganggu, terjadi penumpukan pasien, pelayanan tidak dilakukan sesuai prosedur, pelayanan pendaftaran akan menjadi lama dan dilakukan secara manual. Upaya yang dilakukan petugas agar penggunaan APM efektif adalah sosialisasi tentang sistem APM, pembuatan SOP, pengecekan fungsi mesin APM, penambahan kualitas internet
Digitalisasi Personal Health Record Bagi Siswa Sebagai Upaya Monitoring Kesehatan Pribadi Pradita, Riska; Mazaya, Syarah; Kusumo, Retno; Nhifvellast, Rhuccy
Duta Abdimas Vol. 3 No. 1 (2024): Duta Abdimas: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : LPPM Universitas Duta Bangsa Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47701/abdimas.v3i1.3500

Abstract

Dalam mendukung dan mewujudkan siswa yang sehat, sangat penting untuk melibatkan peran serta remaja dalam menjaga, mempertahankan dan meningkatkan kesehatan diri sendiri. Dibandingkan kelompok usia lainnya, usia remaja hanya sedikit yang datang berobat ke fasilitas kesehatan, padahal justru pada usia remaja masalah yang dihadapi sangat rumit. Maka dari itu, diperlukan kemudahan pasien dalam melakukan pemeriksaan terhadap riwayat kesehatannya di fasilitas kesehatan. Untuk memantau masalah kesehatan siswa, dapat dikelola melalui Personal Health Record (PHR). Salah satu aplikasi PHR berbasis mobile (m-PHR) yang terintegrasi sudah diterapkan di Indonesia, seperti mobile JKN yang terhubung ke sistem informasi fasilitas kesehatan. Melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini, sosialisasi kepada siswa terhadap pentingnya Personal Health Record serta desain prototipe m-PHR sehingga diharapkan siswa mampu mengenal manfaat, kegunaan, dan desain aplikasi Personal Health Record berbasis mobile serta penerapannya untuk pemantauan kesehatan secara mandiri baik bagi siswa pribadi maupun keluarganya. Tujuan kegiatan ini untuk melakukan sosialisasi kepada siswa terkait pentingnya Personal Health Record, dan mengenalkan desain prototipe aplikasi Personal Health Record berbasis mobile. Kegiatan ini dilakukan di SMK Kesehatan Amanah Husada pada bulan Oktober 2023. Metode yang digunakan yaitu mengadakan sosialisasi kepada siswa dengan cara ceramah, simulasi hasil prototipe, dan sesi tanya jawab kepada pemateri. Hasil kegiatan ini yaitu sosialisasi kepada siswa terkait pentingnya personal health record serta simulasi prototipe aplikasi personal health record berbasis mobile. Kesimpulan: siswa mendapatkan pengetahuan tentang manfaat, kegunaan, dan desain aplikasi Personal Health Record berbasis mobile serta penerapannya untuk pemantauan kesehatan secara mandiri baik bagi siswa maupun keluarganya.