Saputra , Riyan
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Peran Perpustakaan Perguruan Tinggi Sebagai Terapi Kesehatan Mental Mahasiswa Conzizca, Mika Julia; Saputra , Riyan
UNILIB : Jurnal Perpustakaan Vol. 16 No. 2 2025
Publisher : Direktorat Perpustakaan Universitas Islam Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20885/unilib.Vol16.iss2.art4

Abstract

Perpustakaan perguruan tinggi sebagai ruang pemulihan emosional mahasiswa didukung dengan koleksi yang relevan, layanan yang empatik, dan program literasi kesehatan mental yang berkelanjutan. Transformasi ini memerlukan dukungan kelembagaan dan pelatihan pustakawan untuk menyesuaikan dengan kebutuhan psikososial mahasiswa. Hal ini dikarenakan besarnya tekanan akademik yang dialami mahasiswa dapat berdampak pada kesehatan mental, bahkan berujung pada tindakan fatal seperti bunuh diri. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peran perpustakaan perguruan tinggi sebagai terapi kesehatan mental mahasiswa melalui koleksi, layanan, dan peran pustakawan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan pendekatan studi pustaka (library research). Data dianalisis melalui proses reduksi, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini yaitu perpustakaan perguruan tinggi memiliki peran strategis dalam mendukung kesehatan mental mahasiswa melalui penyediaan koleksi bacaan tematik tentang kesehatan mental; biblioterapi sebagai media pemulihan emosional; kolaborasi dengan profesional seperti psikolog, dosen, konselor; dan penguatan peran pustakawan sebagai mitra empatik dan fasilitator literasi emosional.