Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengembangan Modul Digital Lemak dan Minyak Berbasis Program Kodular di SMK Negeri 1 Buduran Ariningdyah, Friescha; Pangesthi, Lucia Tri; Romadhoni, Ita Fatkhur; Rizkiyah, Nurul Farikhatir
RIGGS: Journal of Artificial Intelligence and Digital Business Vol. 4 No. 3 (2025): Agustus - October
Publisher : Prodi Bisnis Digital Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/riggs.v4i3.2034

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengembangkan media pembelajaran berupa modul digital bertema lemak dan minyak dengan memanfaatkan platform Kodular. Sasaran dari media ini adalah peserta didik kelas X Program Keahlian Kuliner di SMK Negeri 1 Buduran. Modul disusun dalam bentuk aplikasi Android yang berisi materi terstruktur, dilengkapi dengan elemen pendukung seperti audio, video, gambar, dan soal latihan untuk meningkatkan keterlibatan dan pemahaman siswa. Proses pengembangan mengacu pada model ADDIE, meskipun dibatasi hanya pada tahap development. Penilaian kelayakan dilakukan oleh tiga ahli materi dan tiga ahli media, yang memberikan evaluasi terhadap isi dan tampilan modul. Hasilnya menunjukkan tingkat kelayakan yang sangat tinggi, yaitu 99,26% untuk aspek materi dan 97,33% untuk aspek media. Selain itu, uji coba terbatas dilakukan kepada siswa kelas X Kuliner 1, yang memberikan respon positif terhadap penggunaan modul. Nilai rata-rata respon siswa sebesar 83,23% menandakan bahwa media ini tidak hanya mudah diakses dan digunakan, tetapi juga menarik dan efektif dalam menunjang proses pembelajaran. Produk akhir dari modul digital ini dapat diakses melalui tautan: https://tinyurl.com/Modul-Lemak-Dan-Minyak..