Nurfadilah, Laeli
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengembangan Media Pembelajaran Interaktif Berbasis Android Pada Mata Pelajaran PAI dan BP Kelas XI di SMK Tujuh Lima 1 Purwokerto Nurfadilah, Laeli; Ariyani, Dewi
Jurnal Pendidikan Agama Islam Vol 2 No 1 (2025): Jurnal Pendidikan Agama Islam
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) AL-IKHLAS DAIRI SIDIKALANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian pengembangan dilakukan sebagai respons terhadap rendahnya keterlibatan siswa dan belum optimalnya pemanfaatan teknologi dalam pembelajaran, meskipun fasilitas digital telah tersedia di sekolah. Tujuannya, untuk menghasilkan produk berupa media pembelajaran interaktif berbasis Android materi Peradaban Islam Pada Masa Modern dan mengetahui kelayakan media tersebut. Model ADDIE digunakan sebagai pendekatan pengembangan, mencakup tahap analisis, desain, pengembangan, implementasi, dan evaluasi. Untuk menghasilkan aplikasi sederhana dan mudah diakses tanpa memerlukan kemampuan pemrograman yang canggih, media dirancang menggunakan iSpring Suite 11 dan Website 2 APK Builder. Validasi dilakukan oleh ahli materi, ahli media, dan siswa sebagai responden uji coba. Hasil validasi menunjukkan bahwa media pembelajaran ini dinilai sangat layak dan dapat digunakan sebagai alat bantu dalam proses pembelajaran. Dengan demikian, media ini diharapkan dapat meningkatkan interaktivitas proses belajar siswa serta mengarahkan penggunaan gawai ke arah yang lebih produktif dalam pembelajaran PAI.