Pemanasan global menjadi perhatian di seluruh dunia. Melibatkan peserta didik dalam pemahaman pemanasan global menjadi hal yang sangat penting. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran fisika yang interaktif dan layak digunakan untuk menunjang proses pembelajaran. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode research and development (R&D) dengan model pengembangan analysis, design, development, implementation, evaluation atau ADDIE, tetapi pada penelitian ini dibatasi sampai dengan tahap development. Pengumpulan data dilakukan dengan menganalisis kebutuhan peserta didik terkait media pembelajaran fisika berdasarkan kuesioner yang disebar luaskan ke 86 peserta didik pada salah satu MAN di Bekasi. Hasil dari pengumpulan data menunjukkan bahwa sebanyak 62 peserta didik (72,1%) pemahaman dan kesadaran mereka terhadap pemanasan global ternyata masih rendah. Hal ini bisa disebabkan karena model pembelajaran yang digunakan guru masih terbatas dengan model konvensional. Sehingga, sebanyak 75 peserta didik (87,2%) berpendapat bahwasanya diperlukan adanya model pembelajaran berbasis I-SETS di dalam pelajaran fisika untuk memudahkan mempelajari fisika. Selain itu, kebutuhan media pembelajaran berbentuk website diperlukan, sebanyak 80 peserta didik (93%) berpendapat bahwasanya membutuhkan media pembelajaran yang berbentuk website untuk mempelajari fisika. Oleh karena itu, penelitian ini akan mengembangkan media pembelajaran fisika berbantuan Google Sites yang layak digunakan dalam pembelajaran fisika pada materi pemanasan global.