Gumelar, Akbar Agung
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Pembelajaran Interaktif Terhadap Sikap Percaya Diri Siswa Pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Dan Budi Pekerti  Di Kelas X-O1 SMK Pemuda Sumedang Gumelar, Akbar Agung; Sukarelawan, Asep Ganjar; Taabudillah, Moch Hilman
Tartib: Jurnal of Educational Management Vol. 4 No. 2 (2025): Tartib: Jurnal of Educational Management
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Darussalam Kunir

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62824/2y3bss34

Abstract

Pembelajaran interaktif merupakan pembelajaran yang menekankan keterlibatan aktif siswa dalam proses belajar, shingga meningkatkan. Siswa yang melaksanakan pembelaran interaktif akan memiliki sikap percaya diri. Ketika pembelajaran berlangsung siswa akan berani bertanya, mengemukakan pendapat, memutuskan hasil diskusi. Penelitian ini di latar belakangi dengan siswa yang tidak berani bertanya, tidak berani berpendapat, serta tidak berani memutuskan sesuatu karena kurangnya sikap percaya diri. Sehingga penulis tertarik untuk melakukan penelitian terhadap pembelajaran interaktif di SMK Pemuda Sumedang. Rumusan Masalah dalam Penelitian ini adalah: 1) Bagaimana pembelajaran interaktif pada siswa pada mata pelajaran PAIBP Kelas XO1 di SMK Pemuda Sumedang, 2) Bagaimana sikap percaya diri siswa pada mata pelajaran PAIBP Kelas X-O1 di SMK Pemuda Sumedang, 3) Bagaimana pengaruh pembelajaran interaktif siswa terhadap sikap percaya diri siswa pada mata pelajaran PAIBP Kelas X-O1 di SMK Pemuda Sumedang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pembelajaran interaktif terhadap sikap percaya diri siswa pada mata pelajaran pendidikan agama islam dan budi pekerti di kelas X-O1 SMK Pemuda Sumedang. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X-O1 di SMK pemuda sumedang dengan jumlah sample 35 siswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan korelasional dan populasi dengan subjeknya adalah siswa X-O1 SMK Pemuda Sumedang. Data dikumpulkan melalui observasi, dokumentasi, dan angket. Analisis data dilakukan dengan teknikanalisis kuantitatif menggunakan aplikasi SPSS. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa rata-rata sekor angket variabel pembelajaran interaktif sebesar 89,5 dan variabel sikap percaya diri sebesar 90,7 kontribusi pengaruh sebesar 18,2% sisanya 81,8% dipengaruhi oleh faktor lain.