Nadhia Ayu Rahmadenti
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS POLA DAN TREN KUALITAS UDARA DKI JAKARTA 2022–2025 MENGGUNAKAN K-MEANS CLUSTERING Nadhia Ayu Rahmadenti
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol. 13 No. 3S1 (2025)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v13i3S1.8141

Abstract

Kualitas udara di DKI Jakarta menjadi salah satu permasalahan lingkungan yang signifikan akibat padatnya populasi, lalu lintas, dan aktivitas industri. Penelitian ini bertujuan untuk menemukan pola dan tren kualitas udara melalui pengelompokan data Indeks Standar Pencemar Udara (ISPU) periode 2022–2025 menggunakan algoritma K-Means Clustering. Metode penelitian meliputi pengumpulan data dari situs resmi Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, pra-pemrosesan data, penentuan jumlah cluster dengan metode Elbow dan Silhouette Score, implementasi algoritma K-Means, serta evaluasi hasil clustering. Hasil penelitian menunjukkan bahwa algoritma K-Means mampu membentuk tiga cluster optimal yang mewakili kategori kualitas udara: baik, sedang, dan tidak sehat. Visualisasi menunjukkan adanya tren perbaikan kualitas udara dari tahun 2022 hingga 2025. Hasil ini dapat menjadi dasar bagi pemerintah dalam menetapkan kebijakan pengendalian polusi udara di DKI Jakarta.