Miftahul Syuhufulloh
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Pemberian Aromaterapi Atsiri Bunga Mawar Terhadap Konsentrasi Member Java Gym Fitness Di Ruangan Ber-Ac Miftahul Syuhufulloh; Ach Zayul Mustain; Puji Setyaningsih
Jumper: Jurnal Mahasiswa Pendidikan Olahraga Vol 6 No 2 (2025): Jumper: Jurnal Mahasiswa Pendidikan Olahraga
Publisher : LPPM Sekolah Tinggi Olahraga dan Kesehatan Bina Guna

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55081/jumper.v6i2.4449

Abstract

Lingkungan yang dingin dan kurang nyaman secara psikologis dapat menurunkan fokus selama aktivitas fisik. Penelitian ini mengkaji pengaruh aromaterapi atsiri bunga mawar terhadap konsentrasi member gym di ruangan ber-AC. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain quasi-eksperimen dan rancangan pretest-posttest control group, 40 member gym (20 kelompok eksperimen usia 18-30 tahun, 20 kelompok kontrol usia 31-50 tahun) dipilih melalui purposive sampling. Konsentrasi diukur menggunakan Test Grid Concentration Exercise. Data dianalisis dengan uji univariat, normalitas, homogenitas, dan bivariat (paired t-test) menggunakan SPSS 25. Hasil menunjukkan aromaterapi atsiri bunga mawar secara signifikan meningkatkan konsentrasi. Skor rata-rata kelompok eksperimen meningkat dari 12,50 menjadi 21,15, sementara kelompok kontrol dari 13,00 menjadi 15,70. Uji paired t-test menunjukkan signifikansi 0,000 (p < 0,05), yang menunjukkan adanya perbedaan peningkatan konsentrasi yang signifikan antara kedua kelompok. Terdapat korelasi positif kuat (0,700) antara pretest dan posttest pada kelompok eksperimen. Disimpulkan bahwa aromaterapi atsiri bunga mawar berpengaruh untuk meningkatkan konsentrasi member gym di ruangan ber-AC.