Fauziah, Nandita
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Hubungan Obesitas Dengan Harga Diri dan Citra Tubuh Pada Siswa SMPN 164 Jakarta Selatan Fauziah, Nandita; Dinaryanti, Ratna Sari; Rostarina, Nila
Journal of Bionursing Vol 7 No 2 (2025): Journal of Bionursing
Publisher : Fakultas Ilmu-ilmu Kesehatan Universitas Jenderal Soedirman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20884/1.job.2025.7.2.12848

Abstract

Obesitas ialah keadaan tubuh dengan lemah berlebih sehingga tubuh terlihat gemuk dengan rentang nilai Indeks Massa Tubuh 25,0 - ≥30,0. Dampak obesitas tidak hanya dari sisi medis seperti kolestrol, hipertensi, hingga diabetes, melainkan dari sisi psikologis pun ada, seperti kecemasan, harga diri rendah, dan kurangnya kepercayaan diri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan obesitas dengan harga diri dan citra tubuh pada siswa SMPN 164 Jakarta Selatan. Desain penelitian menggunakan analitik korelatif dengan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas VII di SMPN 164 Jakarta Selatan dengan sampel 184 orang yang diambil menggunakan Teknik Stratified Random Sampling. Instrumen yang digunakan adalah lembar kuesioner RSES (Rosenberg Self Esteem Scale) dan kuesioner citra tubuh serta lembar observasi IMT. Analisa data dilakukan dengan uji statistik Chi Square. Hasil penelitian menunjukan bahwa ada hubungan antara obesitas dengan harga diri di SMPN 164 Jakarta Selatan (p=0,004). Serta menunjukan ada hubungan obesitas dengan citra tubuh di SMPN 164 Jakarta Selatan (p=0,005). Berdasarkan hasil penelitian ini, diharapkan remaja dapat diberikan edukasi tentang pengelolaan berat badan dan dukungan psikososial.