Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Aktivitas Penghambatan Enzim ?-Glucosidase Ekstrak Daun Zingiber zerumbet Suhendi, Andi; Hanwar, Dedi; Santoso, Broto; Abidi, Subhan R
Prosiding University Research Colloquium Proceeding of The 16th University Research Colloquium 2022: Bidang MIPA dan Kesehatan
Publisher : Konsorsium Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Perguruan Tinggi Muhammadiyah 'Aisyiyah (PTMA) Koordinator Wilayah Jawa Tengah - DIY

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian sebelumnya menyatakan bahwa senyawa zerumbon dan kaempferol dari Zingiber zerumbet dan ekstraknya memiliki aktivitas penghambatan enzim ?- glukosidase. Oleh karena itu, daun zingiber zerumbet diduga memiliki aktivitas sebagai penghambat enzim ?-glukosidase. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas penghambatan enzim ?-glukosidase dan mekanisme penghambatannya. P-nitrofenol yang terbentuk dari reaksi antara enzim dengan p-nitrofenil-?-D-glukopiranosa (PNPG) diukur dengan microplate reader pada panjang gelombang 405 nm. Penghambatan enzim dilakukan dengan menggunakan berbagai konsentrasi ekstrak dan acarbose sebagai kontrol positif. Uji kinetika enzim menggunakan 4 seri konsentrasi substrat pnitrofenil- ?-D-glucopyranose (PNPG). Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak etanol daun Zingiber zerumbet memiliki aktivitas penghambatan enzim ?-glukosidase dengan nilai IC50 sebesar 22,21±0,20 ?g/mL. Sedangkan nilai IC50 acarbose adalah 47,41±2,37 ?g/mL. Aktivitas penghambatan ekstrak lebih baik dibandingkan acarbose. Mekanisme penghambatan merupakan tipe camnpuran karena nilai Kap>K dan Vap<V.