A, Muttaqiin
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Penerapan Model PjBL Terintegrasi STEM terhadap Hasil Belajar dan Keterampilan Kolaborasi Siswa Kelas VIII SMP Selfiana, Selfiana; E, Putri R.; P, Sari M.; Yurnetti, Yurnetti; A, Muttaqiin
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 3 (2024)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi kurang aktifnya siswa dalam pembelajaran karena penggunaan model pembelajaran kurang bervariasi menyebabkan hasil belajar dan keterampilan kolaborasi siswa menjadi rendah. Model PjBL terintegrasi STEM diterapkan untuk mengatasi hal tersebut. Metode kuasi-eksperimental dengan nonequivalent control group design digunakan dalam penelitian ini. Populasi penelitian mencakup seluruh siswa kelas VIII SMPN 34 Padang, terdapat dua kelas sebagai sampel yang diambil melalui teknik purposive sampling. Instrumen penelitian meliputi soal pre-test dan post-test, lembar observasi dan angket respon. Analisis data menggunakan statistik deskriptif dan inferensial melalui microsoft excel. Hasil uji hipotesis menunjukkan bahwa terdapat perbedaan signifikan dari rata-rata kelas eksperimen dibanding kelas kontrol. Perbandingan dua rata-rata nilai post-test menunjukkan Thitung>Ttabel, yaitu thitung=5.645 dan Ttabel=1.999. Keterampilan kolaborasi siswa mencapai 80%, penerapan model PjBL terintegrasi STEM 98%, dan respon siswa sebesar 90%. Disimpulkan model PjBL terintegrasi STEM berpengaruh signifikan terhadap hasil belajar dan keterampilan kolaborasi siswa kelas VIII SMP.