Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS KELAYAKAN USAHA PERIKANAN TANGKAP PUKAT CINCIN (Purse seine) DI PELABUHAN PERIKANAN NUSANTARA (PPN) SIBOLGA TAPANULI TENGAH SUMATERA UTARA Sitinjak, Ladestam; Arta, Fandi Handika; Gulo, Sonorama Putri
TAPIAN NAULI: Jurnal Penelitian Terapan Perikanan dan Kelautan Vol 6 No 1 (2024): Jurnal Penelitian Terapan Perikanan dan Kelautan
Publisher : Sekolah Tinggi Perikanan Sibolga

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.300491/tapiannauli.v6i1.208

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan usaha perikanan tangkap purse seine di PPN Sibolga dan mengetahui pendapatan serta keuntungan yang didapat dari kelayakan usaha perikanan tangkap purse seine di PPN Sibolga. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juli – Agustus 2023. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survey. Pengumpulan data primer dilakukan dengan wawancara langsung terhadap nelayan dan pengurus kapal yang menggunakan alat tangkap pukat cincin (purse seine). Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 3 kapal dengan ukuran GT berbeda. Dari hasil penelitian konstruksi pukat cincin terdiri dari tali ris atas, tali ris bawah, sayap, badan, kantong, serampat, pelampung, pemberat dan tali kerut. Hasil perhitungan analisis kelayakan usaha menunjukkan bahwa nilai R/C untuk kapal 80 GT sebesar 1,13, kapal 82 GT sebesar 1,65 dan untuk kapal 88 GT sebesar 1,65. Nilai Keuntungan dari kapal 80 GT sebesar Rp. 23.240.000, kapal 82 GT sebesar Rp. 118.822.000 dan untuk kapal 88 GT sebesar Rp. 117.477.000. Nilai BCR dari kapal 80 GT sebesar 1,62, kapal 82 GT sebesar 2,30 dan untuk kapal 88 GT sebesar 2,29. Nilai PP untuk kapal 80 GT selama 10 tahun 9 bulan 3 hari, kapal 82 GT selama 2 tahun 1 bulan 7 hari dan kapal 88 GT selama 2 tahun 1 bulan 16 hari.