Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Menggunting Dan Menempel Sebagai Sarana Peningkatan Motorik Halus Pada Anak Di Kelas B1 TK Aisyiyah Bustanul Athfal II Tumampua Kabupaten Pangkep Hasna, Hasna; Al Azizah, Adzroq; Latief, Fadhilah
Jurnal Guru Pencerah Semesta Vol 2 No 2 (2024): Jurnal Guru Pencerah Semesta (JGPS)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56983/jgps.v2i2.888

Abstract

Penelitian ini dilakukan berdasarkan data observasi yang telah dilakukan di TK Aisyiyah Bustanul Athfal II Tumampua Kab. Pangkep yang menunjukkan bahwa aspek perkembangan motorik halus pada sebagian besar Anak di kelas B1 belum berkembang dengan baik. Oleh karena itu, maka peneliti tertarik untuk melakukan penelitian tindakan kelas (PTK) guna menemukan solusi dari permasalahan tersebut. Adapun tujuan dari penelitian ini yaitu : (1) Mengetahui bagaimana cara meningkatkan aspek fisik motorik halus pada anak dikelas tersebut, (2) Mengetahui apakah dengan menggunakan tekhnik menggunting dan menempel dapat meningkatkan kemampuan motorik halus pada anak.Penelitian ini dilakukan pada kelas B1 TK Aisyiyah Bustanul Athfal II Tumampua Kab. Pangkep dengan jumlah anak didik sebanyak 16 siswa yang terdiri dari 8 siswa laki-laki dan 8 siswa perempuan. Penelitian ini khusus mengukur ranah aspek perkembangan fisik motorik anak dalam hal ini motorik halusnya. Hasil dari penelitian ini menunjukkan kemajuan yang berbeda disetiap siklusnya. Ternyata, dengan menggunakan tekhnik menggunting dan menempel dapat meningkatkan motorik halus pada anak dan membuat anak lebih tertarik dalam mengikuti pembelajaran yang diberikan. Untuk itu, maka direkomendasikan kepada para guru dan orang tua yang ingin meningkatkan motorik halus pada anak untuk menggunakan tehnik ini.