Nur Indah Sholikhati
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Representasi Identitas Budaya Banyumasan melalui Dimensi Tekstualitas pada Majalah Ancas: Kajian Analisis Wacana Kritis Nur Indah Sholikhati; Yulianti, Uki Hares; Erna Wardani
CARAKA Vol 11 No 1 (2024): Desember
Publisher : Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30738/caraka.v11i1.18430

Abstract

Majalah Ancas merupakan majalah berbahasa Banyumasan yang diterbitkan atas prakarsa para sastrawan dan budayawan di Banyumas. Dalam analisis ini akan difokuskan pada wacana Rubrik Wigati. Rubrik Wigati merupakan rubrik paling penting di Majalah Ancas karena memuat artikel berupa berita atau informasi penting seputar wilayah Barlingmascakeb. Tujuannya untuk membedah representasi identitas budaya Banyumasan melalui konstruksi bahasa yang digunakan di dalam wacana rubrik. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan teori pendekatan wacana kritis Norman Fairclough. Data penelitian ini berupa data tulis dan data lisan dari metode studi pustaka dan wawancara. Penelitian ini menggabungkan dua metode analisis data, yaitu metode padan dan metode agih. Berdasarkan hasil analisis yang telah dilakukan, dalam pengonstruksian wacana pada Rubrik Wigati menunjukkan adanya penyusunan kosakata berulang/berlebih, pemanfaatan metafora, penggunaan pronominal inyong rika kabeh secara berdampingan dalam dimensi tekstual. Selain itu, dalam praktik kewacanaan, ditemukan bahwa adanya tujuan atau visi khusus diterbitkannya majalah yang menggunakan bahasa Banyumasan tersebut. Hal ini menunjukkan adanya pembentukan dan pemertahanan identitas budaya Banyumasan agar tidak tergerus oleh masa.