Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

TINJAUAN LITERATUR SISTEMATIS : MANAJEMEN RISIKO TI PADA BIDANG KESEHATAN Qonata, Rido Izril; Danendra , Raden Abhirama Rakha; Firmansyah , Wildan Hafiz; Wulansari, Anita
Scientica: Jurnal Ilmiah Sains dan Teknologi Vol. 2 No. 1 (2024): Scientica: Jurnal Ilmiah Sains dan Teknologi
Publisher : Komunitas Menulis dan Meneliti (Kolibi)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.572349/scientica.v2i1.727

Abstract

Perkembangan teknologi telah membawa perubahan yang signifikan dalam berbagai bidang kehidupan, termasuk bidang kesehatan.Teknologi telah membantu rumah sakit dalam meningkatkan efektivitas dan efisiensi pelayanan kesehatan. Sistem manajemen rumah sakit yang terintegrasi, penggunaan robotika dalam prosedur bedah, serta implementasi Internet of Things (IoT) untuk memantau inventaris dan pemeliharaan peralatan medis adalah beberapa contoh bagaimana teknologi telah meningkatkan efisiensi dan akurasi di lingkungan rumah sakit. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menjelaskan konsep manajemen risiko TI di bidang kesehatan, menganalisis manajemen risiko dalam pengambilan keputusan, dan menganalisis kerangka kerja yang digunakan dalam manajemen risiko TI di bidang kesehatan. Metode penelitian yang digunakan adalah Systematic Literature Review (SLR), Metode SLR ini adalah sebuah metode penelitian yang digunakan dengan cara melakukan identifikasi, menganalisis, mengevaluasi dan menafsirkan atas semua hasil penelitian sebelumnya yang peneliti peroleh. Awal pencarian dibatasi sampai 300 jurnal yang kemudian diseleksi atau melakukan penyaringan lagi menjadi 5 jurnal sesuai ketentuan.
PENINGKATAN KEWIRAUSAHAAN KREATIF MELALUI WORKSHOP SABUN CUCI PIRING, SNACK BOUQUET, DAN SOSIALISASI LITERASI DIGITAL Ristiaji Putri, Diva Ramadhani; Kirana, Intania Widyantari; Qonata, Rido Izril; Maulana, Rafi Hernanda; Pasaribu, Astri Glorya
BHAKTI NAGORI (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat) Vol. 5 No. 2 (2025): BHAKTI NAGORI (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat) Desember 2025
Publisher : LPPM UNIKS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36378/bhakti_nagori.v5i2.4965

Abstract

Program pengabdian kepada masyarakat ini dilaksanakan melalui tiga kegiatan utama di RW 08, Kelurahan Darmo, Surabaya, yaitu workshop pembuatan sabun cuci piring, workshop pembuatan snack bouquet (buket makanan ringan), dan sosialisasi literasi digital. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemandirian ekonomi rumah tangga, mendorong kewirausahaan kreatif, serta meningkatkan kesadaran digital masyarakat, khususnya ibu-ibu dan pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Metode yang digunakan meliputi presentasi, demonstrasi langsung, praktik partisipatif, dan sesi diskusi. Peserta dilatih membuat sabun cuci piring ramah lingkungan yang ekonomis serta merangkai snack bouquet yang memiliki nilai jual dan daya tarik estetika. Kegiatan workshop sabun cuci piring dan snack bouquet mengandung unsur pendidikan yang mengembangkan keterampilan praktis dan jiwa kewirausahaan peserta, mulai dari produksi hingga strategi pemasaran. Selain itu, peserta juga didorong untuk berpikir kreatif, mengenali potensi pasar, dan menciptakan produk yang bernilai jual serta ramah lingkungan. Sosialisasi literasi digital juga membekali peserta dengan strategi branding di media sosial serta pengenalan affiliate marketing. Program ini berhasil meningkatkan keterampilan praktis, pemahaman wirausaha, dan motivasi peserta dalam menjalankan usaha rumahan. Kegiatan ini berkontribusi pada pencapaian SDGs 4, 8, 9, dan 12 melalui integrasi edukasi praktis, pertumbuhan ekonomi, dan produksi yang bertanggung jawab.