Media digital selama ini dimanfaatkan oleh masyarakat khususnya para pelaku bisnis untuk membuat inovasi yang beragam dalam pengembangan produk melalui pemanfaatan media digital dalam memasarkan produknya. Komunikasi pemasaran adalah sarana dimana suatu perusahaan berusaha untuk menginformasikan, membujuk, dan mengingatkan kepada konsumen secara langsung maupun tidak langsung tentang produk dan merek yang dijual. Komunikasi pemasaran adalah sebagai sarana kegiatan untuk menyampaikan pesan dengan tujuan untuk memenuhi kebutuhan konsumen. Dengan melakukan komunikasi pemasaran melalui pemanfaatan media digital bisa menjadi salah satu strategi yang juga digunakan oleh pelaku UMKM. Media digital menjadi trend yang paling populer untuk digunakan, mereka mengunakan media digital sebagai sarana hiburan maupun komunikasi. Dalam rangka memenuhi kebutuhan tersebut dan sebagai bentuk berbagi pengalaman, pengetahuan serta wawasan kepada para UMKM Binaan Kelurahan Ciater, Tangerang Selatan Universitas Pamulang, Fakultas Ilmu Komunikasi, Program Studi Ilmu Komunikasi melakukan Pengabdian Kepada Masyarakat dalam bentuk memberikan pelatihan dalam melakukan komunikasi pemasaran melalui pemanfaatan media digital yang digunakan UMKM Binaan Kelurahan Ciater, Tangerang Selatan lakukan untuk meningkatkan penjualan dengan digital marketing yaitu membuat Search Engine Optimization, Membangun Content Marketing, dan memanfaatkan social media marketing diharapkan mereka dapat memperluas jangkauan pelanggan serta mendapatkan pelanggaan baru. Melalui kegiatan sosialisasi dan penyuluhan pentingnya komunikasi pemasaran dalam pemanfaatan media digital UMKM di Kelurahan Ciater, Kota Tangerang Selatan, diharapkan akan terjadi transfer pengetahuan dan stretegi komunikasi pemasaran dalam pemanfaatan media digital untuk memasarkan produk UMKM, sehingga terjadi peningkatan bisnis para pelaku UMKM secara umum. Melalui pengabdian ini diharapkan para pelaku usaha UMKM Kelurahan Ciater, Tangerang Selatan dapat di aplikasikan dan sebagai masukan untuk meningkatkan penjualan yang dilakukan pelaku UMKM untuk menarik minat konsumen, pemasaran menggunakan pemanfaatan media digital juga memudahkan pelaku UMKM untuk memberikan informasi dan berinteraksi secara langsung dengan konsumen, dan memperluas pangsa pasar.