PT Putra Perkasa Abadi site Bukit Asam (PPA-BA) merupakan kontraktor pertambangan yang khusus bergerak dalam penyewaan alat berat, penyedia jasa pemindahan tanah & pertambangan. Kegiatan tersebut tentu memiliki potensi bahaya dan risiko terjadinya kecelakaan pada setiap aktivitas pekerjaan, karena itu diperlukan sistem keselamatan kerja yang baik dan inovasi terkait aspek keselamatan kerja yang berkelanjutan. Salah satu risiko kecelakaan kerja yang perlu menjadi perhatian adalah terjadinya traffic accident, yaitu kecelakaan yang terjadi dijalur hauling maupun tambang. Dampak yang ditimbulkan dari traffic accident tidak hanya kerugian materil namun juga bisa berdampak pada korban jiwa, karena itu untuk meminimalisir terjadinya korban jiwa maka operator kendaraan atau unit perlu mematuhi prosedur yang berlaku. Salah satu prosedur yaitu dengan menggunakan sabuk pengaman ketika mengendarai unit, namun terkadang terjadi salah persepsi sehingga operator tidak menggunakan sabuk pengaman, yang tentu dapat berdampak fatal bagi operator ketika tidak menggunakan sabuk pengaman. Karena itu PPA-BA membuat inovasi yang bernama advance safety belt. Advance safety belt adalah sebuah inovasi sabuk pengaman yang dapat meningkatkan keselamatan dan kedisiplinan para pekerja. Advance safety belt memiliki komponen yang dapat menghubungkan sabuk pengaman dengan sistem starting pada kendaraan, sehingga kendaraan tidak dapat starter atau dijalankan jika sabuk pengaman tidak dipasangkan. Selain itu, advance safety belt juga memiliki lampu indikator yang hanya akan menyala jika sabuk pengaman sudah dipasang dengan benar dan nyaman. Lampu indikator ini memanfaatkan lampu rotari sebagai indikator yang bisa dilihat oleh siapapun dari luar kabin, dengan demikian semua orang bisa mengingatkan atau menegur jika pekerja tidak menggunakan sabuk pengaman. Pada tahap awal pemasangan advance safety belt dilakukan pada unit dump truck, dan selanjutnya akan dilakukan pemasangan pada unit-unit lain di PPA-BA, namun sebelum pemasangan pada skala yang lebih besar dilakukan, perlu dilakukan evaluasi kesuksesan penerapan advance safety belt yang telah terpasang pada unit dump truck. Evaluasi tersebut dengan mempertimbangkan penilaian pengguna advance safety belt yaitu operator dump truck PPA-BA dan selanjutnya akan dianalisis menggunakan skala likert. Berdasarkan hasil evaluasi penerapan advance safety belt pada unit dump truck PPA-BA memperoleh nilai rata-rata 90% artinya pemasangan advance safety belt berada pada kategori sukses.