Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

Analisa Terhadap Efek Kedisiplinan Terhadap Kinerja Karyawan Pada KPSBU Lembang Nanda Meisya; Vesti Nadari Artisti
Manajemen : Jurnal Ekonomi Vol. 6 No. 1 (2024): Manajemen : Jurnal Ekonomi
Publisher : Program Studi Ekonomi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Simalungun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36985/manajemen.v6i1.1166

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Analisa Terhadap Efek Kedisiplinan Terhadap Kinerja Karyawan pada KPSBU Lembang. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptip kualitatif. Penelitian ini dilaksanakan pada KPSBU Lembang dengan memilih manajemen personalia sebagai salah satu informan. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara mendalam. hasil penelitian dan pembahasan ini diuaraikan mengenai hasil observasi hasil wawancara hasil penelitian dan pembahasan dari penelitian hasil yang diperoleh dari penelitian ini dengan menggunakan teknik wawancara sebagai informan sebagai bentuk data dan dokumentasi langsung yang kemudian peneliti analisis. Analisis ini sendiri terfokus pada efek kedisiplinan terhadap kinerja karyawan, wawancara dilakukan kepada manajemen personalia pada tanggal 6 desember.   Hasil penelitian menunjukan bahwa kedisiplinan sangat memberikan efek yang sangat besar dalam menunjang kinerja karyawan. Perusahaan membutuhkan disiplin kerja agar kinerja karyawan dapat bekerja dengan maksimal sehingga target perusahaan dapat tercapai, serta kedisiplinan kerja juga dibutuhkan oleh karyawan agar karyawan mempunyai kemampuan keinginan untuk memiliki sesuatu, serta keinginan untuk memiliki jenjang karir  yang lebih baik atau lebih tinggi
Pendataan Stunting dan Literasi Digital Memanfaatkan Media Sosial Secara Efektif Dalam Mendapatkan Informasi Kesehatan Fisik dan Mental Bagi Ibu Hamil,Bayi dan Balita Vesti Nadari Artisti; Anis Fitriyah; Devi Bella Anjani; Rosa Lianawati; Siti Mariah
JURNAL AKADEMIK PENGABDIAN MASYARAKAT Vol. 3 No. 2 (2025): Maret
Publisher : CV. KAMPUS AKADEMIK PUBLISING

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61722/japm.v3i2.4141

Abstract

Abstrack. Stunting remains a significant public health issue in Indonesia, including in Pakutandang Village, Ciparay District. This program aims to raise community awareness about the importance of balanced nutrition through digital literacy education and nutrition services. Activities include stunting data collection, nutrition consultation services, supplementary feeding (PMT), and digital literacy training for pregnant women and parents of young children. The results indicate an improvement in public understanding of child nutrition and parenting practices. The collected data also highlight the need for continuous intervention in stunting prevention. Collaboration with various stakeholders, such as Indofood Nutrition and Special Food (NSF), village officials, and health cadres, has proven effective in ensuring the sustainability of this program. Keywords: balanced nutrition,digital literacy, Stunting Abstrak. Stunting merupakan permasalahan kesehatan yang masih menjadi perhatian di Indonesia, termasuk di Desa Pakutandang, Kecamatan Ciparay. Program ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya gizi seimbang melalui sosialisasi literasi digital dan layanan gizi. Kegiatan yang dilakukan meliputi pendataan stunting, layanan konsultasi gizi, pemberian makanan tambahan (PMT), serta pelatihan literasi digital bagi ibu hamil dan orang tua balita. Hasil menunjukkan adanya peningkatan pemahaman masyarakat terkait pola asuh dan gizi anak. Data yang dikumpulkan juga mengindikasikan perlunya intervensi berkelanjutan dalam pencegahan stunting. Kolaborasi dengan berbagai pihak, seperti Indofood Nutrition and Special Food (NSF), perangkat desa, dan kader posyandu, terbukti efektif dalam mendukung keberlanjutan program ini. Kata Kunci: Gizi Seimbang,Literasi Digital,Stunting
Pengaruh Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Dinas Pendidikan Kota Bandung Ar-Rasyid, M.Iqbal; Artisti, Vesti Nadari
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 3 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v4i3.10846

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui motivasi pegawai, prestasi kerja pegawai, dan pengaruh motivasi pegawai pada Dinas. Penelitian dilakukan di Dinas Pendidikan kota Bandung menggunakan sebagai responden. Penelitian dilakukan dengan menyebarkan kuesioner kepada 256 orang, dimana hanya 44 orang dan dapat diisi oleh penulis. Ada tiga teknik yang digunakan untuk menganalisis data: uji asumsi klasik, uji cova validitas dan realibilitas, uji regresi linear, Korelasi, Determinasi, Uji t dan uji F. Sementara objek dalam penelitian ini adalah pengaruh motivasi terhadap kinerja karyawan. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini data primer. Dalam menganalisis data kuantitatif digunakan analisis regresi linier dimana proses perhitungannya menggunakan SPSS 25.0. Hasil penelitian ini diketahui dari hasil uji parsial terdapat pengaruh yang signifikan antara motivasi terhadap kinerja karyawan. Nilai korelasi 0,493 dengan Sig 0,001 atau 49%, yang dapat disimpulkan Motivasi kerja ini memiliki hubungan yang cukup kuat dan berkontribusi sebesar 0,263, Nilai yang di peroleh 24,3% . Lalu Uji normalitas untuk menunjukan nilai t hitung lebih besar dari t tabel, yaitu 3.669 > 0,500. Dengan pernyataan di atas secara umum dapat di simpulkan adanya pengaruh motivasi terhadap kinerja karyawan Dinas Pendidikan kota Bandung.
Analisis Pengaruh Perkembangan Teknologi Terhadap Kinerja Pegawai Pada Dinas Perumahan dan Pemukiman Daerah Provinsi Jawa Barat Artisti, Vesti Nadari; Fatria, Azmi
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 3 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research (Special Issue)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v4i3.11973

Abstract

Perkembangan teknologi terhadap kinerja pegawai pada Dinas Perumahaan dan Pemukiman Daerah Provinsi Jawa Barat Teknologi adalah keseluruhan sarana untuk menyediakan barang-barang yang diperlukan bagi kelangsungan, dan kenyamanan hidup pegawai. Penggunaan teknologi oleh manusia diawali dengan pengubahan sumber daya alam menjadi alat-alat sederhana, sedangakan kinerja/pegawai mempunyai peranan yang sangat penting dalam menjalankan aktivitas/pekerjaan suatu pekerjaan yang diterima dari atasannya. Dalam penelitian ini teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, pendekatan atau observasi lapangan, wawancara dan koesioner. Dengan metode kualitatf. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa terjadi 50% pegawainya belum mengoptimalkan dan menganggap software dan arsip digitalisasi yang disedikan oleh Dinas Perumahan dan Pemukiman Daerah Provinsi Jawa Barat untuk memudahkan pekerjaan. Hasil penelitian menunjukan perkembangan teknologi informasi di Dinas Perumahaan dan Pemukiman Daerah Provinsi Jawa Barat cukup berpengaruh terhadap kinerja karyawannya dan terdapat faktor lain yang mempengaruhi.