Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Dampak Penggunaan Pop-Up Book dalam Pembelajaran Bahasa Inggris Terhadap Hasil Belajar Siswa Sekolah Dasar Rasyida, Nisrina; Hanim, Wirda; Hasanah, Uswatun
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 3 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v4i3.10957

Abstract

Salah satu permasalahan yang ada pada siswa sekolah dasar adalah rendahnya hasil belajar Bahasa Inggris pada siswa Sekolah Dasar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak penggunaan Pop-Up Book dalam pembelajaran Bahasa Inggris terhadap hasil belajar siswa Sekolah Dasar. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan teknik penelitian studi kepustakaan. Studi kepustakaan menggunakan penelusuran Google Cendekia dan Jurnal Sinta sebagai tempat utama untuk mengumpulkan data yang berkaitan dengan penggunaan media Pop-Up Book. Hasil penelitian membuktikan bahwa media Pop-Up Book mampu digunakan dalam mata pelajaran Bahasa Inggris untuk meningkatkan hasil belajar siswa. Siswa diharapkan semakin termotivasi dan menjadi lebih aktif selama proses pembelajaran dengan adanya media Pop-Up Book yang menarik, inovatif, dan interaktif. Keaktifan siswa dalam pembelajaran mampu meningkatkan hasil belajarnya menjadi lebih maksimal dan berkualitas.