Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengembangan Media Domino Papan Pecahan (Dopapen) untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep Matematika Sekolah Dasar Ramadhona, Dhea Putri; Sutriyani, Wulan
JagoMIPA: Jurnal Pendidikan Matematika dan IPA Vol. 5 No. 2 (2025): JagoMIPA: Jurnal Pendidikan Matematika dan IPA
Publisher : Yayasan Pendidikan Bima Berilmu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53299/jagomipa.v5i2.1793

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran inovatif berupa Dopapen untuk meningkatkan pemahaman konsep pecahan pada siswa sekolah dasar. Penelitian ini menggunakan metode pengembangan (R&D) dengan model ADDIE. Instrumen yang digunakan meliputi wawancara, kuesioner, serta pretest dan posttest. Hasil validasi oleh para ahli menunjukkan bahwa media ini sangat valid, dengan rata-rata lebih dari 80%. Kepraktisan media juga tinggi, dengan skor kepraktisan dari pendidik sebesar 83,3% dan siswa sebesar 87,4%. Keefektifan media diuji melalui pretest dan posttest dengan uji Paired Sample T-Test, yang menunjukkan adanya peningkatan signifikansi (p < 0,001), serta nilai N-Gain sebesar 0,697 (kategori sedang). Para peneliti telah membuktikan bahwa media ini dapat meningkatkan pemahaman siswa terhadap konsep matematika dan menumbuhkan lingkungan belajar yang interaktif dan menyenangkan.