This Author published in this journals
All Journal UNBI Mengabdi
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

SOSIALISASI APOTEKER CILIK (APOCIL) DI SD NEGERI 3 TONJA DENPASAR eka_arimbawa; Satrya Dewi, Dewa Ayu Putu; Windydaca Brata Putri, Dhiancinantyan; Adi Purwa Hita, I Putu Gede
UNBI Mengabdi Vol. 1 No. 1 (2020): UNBI Mengabdi
Publisher : Universitas Bali Internasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34063/um.v1i1.141

Abstract

Pengobatan sendiri merupakan hal yang dilakukan masyarakat dalam melakukan penyembuhan karena penyakit, terutama oleh orang tua kepada anak-anak. Tujuan pengabdian masyarakat ini untuk dapat meningkatkan pemahaman kepada siswa SD mengenai fungsi, dosis, jenis obat yang tepat, dan menjelaskan tidak semua obat terasa pahit melalui sosialisasi APOCIL. Metode yang digunakan adalah berupa presentasi oral oleh apoteker, animasi, video, praktek peracikan, wawancara, dan pre-post-test pemahaman penggunaan obat. Hasil pengabdian masyarakat menunjukkan sebagian besar siswa SD lebih memilih obat dalam bentuk sirup, mengetahui obat paracetamol sebagai penurun panas, menyukai vitamin, dan pernah menggunakan obat tradisional tetapi kurang mengetahui penggunaan antibotik secara tepat. Hasil nilai rata-rata APOCIL skor pre-test 67.1 dan post-test 89.3. Sosialisasi APOCIL memberikan peningkatan pemahaman penggunaan obat. Perlu diberikan perhatian khusus mengenai penggunaan antibiotik kepada siswa SD. Oleh karena itu pentingnya dilakukan edukasi salah satunya melalui iklan obat dalam media televisi untuk memastikan keamanan obat