Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH BEBAN KERJA DAN KONFLIK KERJA TERHADAP TURNOVER INTENTION PT. DWINDO BERLIAN SAMJAYA TANGERANG SELATAN Elsa Hafifah; Desi Prasetiyani
Jurnal Intelek Insan Cendikia Vol. 2 No. 2 (2025): Februari 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh beban kerja dan konflik kerja terhadap turnover intention PT. Dwindo Berlian Samjaya Tangerang Selatan baik secara parsial maupun secara simultan. Metode yang digunakan adalah kuantitatif. Teknik pengambilan sampel menggunakan sampling jenuh dan diperoleh sampel dalam penelitian ini berjumlah 57 responden. Analisis data menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, analisis regresi, analisis koefisien korelasi, analisis koefisien determinasi dan uji hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial variabel beban kerja tidak . Hasil pengujian hipotesis (uji t), telah membuktikan bahwa tidak terdapat pengaruh antara beban kerja terhadap turnover intention pada PT. Dwindo Berlian Samjaya Tangerang Selatan, melalui hasil perhitungan yang telah dilakukan nilai t hitung = 2,116 yang artinya t hitung < t tabel (2,116 < 1,673) , sehingga dapat disimpulkan bahwa H1 ditolak yang berarti Ha diterima yang berarti terdapat pengaruh antara variabel X1 terhadap variabel Y. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial variabel konflik kerja berpengaruh signifikan terhadap turnover intention PT. Dwindo Berlian Samjaya Tangerang Selatan hasil perhitungan yang telah dilakukan Diketahui nilai sign 0,000 > 0,05 dan nilai t hitung < t tabel ( 4,137 < 1,673), sehingga dapat disimpulkan bahwa Ho ditolak dan Ha diterima yang berarti terdapat pengaruh antara variabel X2 terhadap variabel Y.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara variabel beban kerja dan konflik kerja terhadap turnover intention PT. Dwindo Berlian Samjaya Tangerang Selatan. Hal itu dibuktikan dengan uji hipotesis (uji f) simultan variabel Beban Kerja (X1) dan Konflik Kerja (X2) terhadap Turnover Intention (Y) menunjukan bahwa nilai Fhitung 35.313 > Ftabel 3,168 dengan tingkat signifikan 0,000 < 0,05. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa beban kerja dan konflik kerja secara bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap turnover intention pada PT. Dwindo Berlian Samjaya Kota Tangerang Selatan.