Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Efektivitas Aplikasi Mobile Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) Dalam Meningkatkan Kualitas Pelayanan (Studi Kasus Kantor Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Cabang Denpasar) Putri, Made Adya Febriana; Wijaya, Komang Adi Sastra; Supriliyani, Ni Wayan
Socio-political Communication and Policy Review Vol. 1 No. 2 (2024)
Publisher : Lenggogeni Data Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61292/shkr.105

Abstract

This research aims to determine the effectiveness of the Mobile JKN application in improving the quality of BPJS Health services. The method used in this research is a descriptive qualitative research method with data collection techniques in the form of observation, interviews and documentation. Interviews were conducted using semi-structured techniques. The results of this research are that the implementation of the Mobile JKN application in improving service quality has been effective in terms of information quality, service quality, user satisfaction and net benefits, but improvements are needed in terms of system quality and user intentions. Recommendations from this research are the need for more in-depth education for JKN participants regarding a deeper understanding of the benefits and added value that can be obtained through the use of the Mobile JKN application, the need for error monitoring in the application and readjust the services offered by the Mobile JKN application with the BPJS Health office. Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas aplikasi Mobile JKN dalam meningkatkan kualitas pelayanan BPJS Kesehatan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi. Wawancara dilakukan dengan menggunakan teknik semi terstruktur. Hasil dari penelitian ini adalah penerapan aplikasi Mobile JKN dalam meningkatkan kualitas pelayanan telah berjalan efektif dari segi kualitas informasi, kualitas layanan, kepuasan pengguna, dan manfaat bersih, namun dibutuhkannya peningkatan dari segi kualitas sistem dan intensi pengguna. Rekomendasi dari penelitian ini adalah dibutuhkannya edukasi lebih mendalam kepada peserta JKN mengenai pemahaman mendalam akan manfaat dan nilai tambah yang dapat diperoleh melalui penggunaan aplikasi Mobile JKN, dibutuhkannya pemantauan error pada aplikasi dan menyesuaikan kembali layanan yang ditawarkan oleh aplikasi Mobile JKN dengan kantor BPJS Kesehatan. Kata Kunci: Efektivitas, Aplikasi Mobile JKN, BPJS Kesehatan, Kualitas Pelayanan