Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Senam Asah Otak untuk Meningkatkan Kemampuan Belajar Peserta Didik di Sanggar Bimbingan Sungai Mulia 5, Gombak, Malaysia Aini, Desti Nur; Inneke Camelia Nur Cantika; Izza Nur Ibrahim; Nadia Fauziyah Nashih; Nurrasilfa
Innovative Journal of Community Engagement Vol. 1 No. 1 (2024): Innovative Journal of Community Engagement
Publisher : Nexus Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63011/ijce.v1i2.2

Abstract

Peserta Didik Sanggar Bimbingan Sungai Mulia 5, Gombak, Kuala Lumpur mayoritas adalah peserta didik dibawah naungan . Latar belakang tersebut memengaruhi semangat belajar dan motivasi belajar peserta didik yang mana berdampak pada konsentrasi belajar siswa dalam kelas. Dalam sanggar belajar ini terdapat banyak potensi yang dapat dikembangkan dari para peserta didik, sehingga perlu diadakan upaya yang membantu meningkatkan konsentrasi belajar dan kemampuan kognitif para peserta didik. Sebagai kontribusi nyata, para mahasiswa Pengabdian Masyarakat Internasional memberikan kontribusi berupa pengadaan pendampingan senam asah otak pada peserta didik Sanggar Sungai Mulia 5, Gombak, Kuala Lumpur. Tujuan dari kegiatan ini adalah meningkatknya konsentrasi belajar peserta didik dalam mengikuti kegiatan pembelajaran dan meningkatkan kemampuan kognitif peserta didik. Metode yang dilakukan adalah memandu gerakan senam asah otak yang diawali dengan persiapan peralatan dan mengamati respon pada peserta didik pasca senam dalam kegiatan pembelajaran selanjutnya. Kegiatan pengabdian masyarakat ini akan memberikan dampak berupa fokusnya peserta didik dalam kegiatan belajar dan mengajar.