Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH PENGGUNAAN TEPUNG BIJI ASAM TERFERMENTASI DALAM RANSUM TERHADAP KECERNAAN BAHAN KERING DAN BAHAN ORGANIK PADA TERNAK BABI FASE GROWER-FINISHER Laga, Leonardus; Sembiring, Sabarta; S, I Made; Aryanta
REKASATWA : Jurnal Ilmiah Peternakan Vol. 7 No. 1 (2025): Rekasatwa : Jurnal Ilmiah Peternakan (IN PRESS)
Publisher : Universitas Islam Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33474/rekasatwa.v7i1.22288

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan tepung biji asam terfermentasi dalam ransum terhadap kecernaan bahan kering (BK) dan bahan organik (BO) pada ternak babi fase grower-finisher. Materi penelitian adalah 12 ekor babi peranakan Landrace fase grower-finisher umur 3-4 bulan, bobot awal 23-50 kg dan koefisien keragaman 20,69%. Metode penelitian adalah percobaan menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) terdiri atas 4 perlakuan, 3 ulangan. Perlakuan penelitian adalah level tepung biji asam fermentasi (TBAF) dalam pakan, R0 = kontrol, R1 = 15% tepung biji asam fermentasi, R2= 20% tepung biji asam fermentasi, dan R3= 25% tepung biji asam fermentasi. Parameter meliputi konsumsi, kecernaan BK dan BO. Berdasarkan hasil analisis sidik ragam penggunaan tepung biji asam terfermentasi dalam ransum memberikan pengaruh sangat nyata (P<0.01) terhadap konsumsi BK, namun tidak memberikan pengaruh (P>0.05) terhadap konsumsi BO kecernaan BO dan kecernaan BK. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan level 15%-25% dalam penggunaan tepung biji asam difermentasi tidak mempengaruhi kecernaan BK dan BO pakan babi. Perlu dilaksanakan penelitian lebih lanjut tentang penggunaan tepung biji asam yang difermentasi lebih tinggi dari 25% dalam pakan ternak babi terhadap kecernaan zat makanan.