Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Implementasi Program Bahasa Arab Dalam Pembelajaran PJOK Di MTs SA Al Mina Bandungan Sabila, Aisyah Miftakhul; Munazar, Avif; Fuad, Muhammad Dawaul; Zuhri, Ahmad Minan
JUPEIS : Jurnal Pendidikan dan Ilmu Sosial Vol. 4 No. 4 (2025): JUPEIS: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Sosial
Publisher : Jompa Research and Development

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57218/jupeis.Vol4.Iss4.2218

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi integrasi bahasa Arab dalam pembelajaran Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan (PJOK) di madrasah. Bahasa Arab tidak hanya berfungsi sebagai alat komunikasi ibadah, tetapi juga sebagai media pembentukan karakter dan sarana penguatan lingkungan berbahasa di sekolah Islam. Melalui integrasi bahasa Arab dalam kegiatan jasmani seperti pemanasan dan latihan gerak, guru PJOK menciptakan suasana pembelajaran kontekstual dan komunikatif yang mendorong siswa menggunakan bahasa Arab secara alami. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi terhadap guru serta aktivitas pembelajaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan instruksi berbahasa Arab dalam pembelajaran PJOK dapat meningkatkan motivasi, keaktifan, serta kemampuan reseptif dan produktif siswa dalam berbahasa Arab. Strategi guru melalui pembiasaan, latihan (drilling), dan penerapan metode Total Physical Response (TPR) terbukti efektif dalam menumbuhkan keterampilan berbahasa secara kontekstual. Dengan demikian, integrasi bahasa Arab dalam pembelajaran PJOK menjadi salah satu inovasi strategis untuk memperluas praktik berbahasa dan membentuk karakter religius siswa.