Meka, Maria
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Representasi Keindonesiaan Dalam Program Indonesiaku di Trans7 Meka, Maria; Wutun, Monika; Sowe Leuape, Emanuel
Jurnal Media dan Komunikasi Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Media dan Komunikasi (MEDKOM) No 1 Volume 6 2025
Publisher : Airlangga University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20473/medkom.v6i1.75724

Abstract

Indonesiaku merupakan tayangan dokumenter yang mengangkat cerita pembangunan daerah-daerah di Indonesia khususnya pada daerah-daerah tertinggal dan terpencil. Berfokus untuk menyoroti minimnya infrastruktur serta fasilitas bagi warga pelosok dan memberikan pendalaman tentang pemerataan pembangunan dan keadaan sosial masyarakat pelosok tanah air. Pada episode Berdamai dengan maut di Kaseralau menceritakan tentang pembangunan di Desa Kaseralau yang masih berjalan lambat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui realitas, representasi dan ideologi pembangunan yang tertampak dalam tayangan “Indonesiaku episode Berdamai dengan Maut di Kaseralau”. Penelitian ini menggunakan analisis kualitatif dengan metode semiotika John Fiske. Hasil penelitian menunjukkan pembangunan di Desa Kaseralau yang masih berjalan lambat yang dipetakan tiga level Fiske. Pada level realitas, pembangunan ditunjukkan dari kode tampilan, lingkungan dan dialog. Pada level representasi, ditunjukkan infrastruktur di Kaseralau yang masih kurang memadai dengan menggunakan teknik kamera dan penggunaan backsound juga menambah atsmosfer tegang dan menyetuh batin para penonton. Pada level ideologi pembangunan di Kaseralau direpresentasi dalam beberapa ideologi yaitu, ideologi kelas sosial, komunitarialisme dan realitas pembangunan infrastruktur yang tidak adil bagi warga Kaseralau karena infrastruktur pembangunan yang kurang memadai.