Muhammad Shendi Rahmadani
Universitas Sebelas Maret

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Implementasi Nilai Disiplin Dalam Pembelajaran Pendidikan Pancasila Melalui Budaya Sekolah Dan Program Makan Bergizi Gratis Muhammad Shendi Rahmadani; Nizham Hafidz Baihaqi; Endrise Septina Rawanoko
MUARA PENDIDIKAN : Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan & Sosial Humaniora Vol. 1 No. 4 (2025): MURADIK
Publisher : CV MUARA EDUKASI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.64365/muradik.v1i4.126

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi nilai disiplin dalam Pembelajaran Pendidikan Pancasila melalui budaya sekolah dan program Makan Bergizi Gratis (MBG) di salah satu SD Negeri di Kota Surakarta. Pendekatan penelitian menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai disiplin diinternalisasikan melalui strategi Pembelajaran Pendidikan Pancasila yang meliputi penerapan aturan kelas, pengelolaan diskusi, dan pembiasaan tertib selama proses belajar. Budaya sekolah yang diterapkan setiap hari seperti Senin Nasionalis, Rabu Literasi, Kamis Religi, dan Jumat Bersih turut memperkuat pembiasaan perilaku disiplin siswa dalam aspek ketepatan waktu, kebersihan, dan tanggung jawab. Selain itu, program MBG berkontribusi dalam membentuk disiplin melalui kegiatan antre, mengatur porsi makan, serta menjaga kebersihan lingkungan makan, meskipun masih ditemukan beberapa tantangan seperti sisa makanan dan penggunaan bumbu tambahan. Secara keseluruhan, integrasi antara pembelajaran PPKn, budaya sekolah, dan program MBG menciptakan lingkungan yang mendukung pembentukan karakter disiplin secara konsisten pada peserta didik sekolah dasar.