Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada Pengaruh Latihan Dribble Slalom terhadap keterampilan Menggiring Bola pemain sepakbola Syekh Yusuf Football School Kabupaten Gowa usia 9-12 tahun. Penelitian ini adalah jenis penelitian eskperimen yang menggunakan rancangan penelitian Pretest Posttest Group Design. Sampel adalah pemain Sepakbola Binaan Syekh Yusuf Football School Kabupaten.Gowa yang berusia 9 - 12 tahun dengan jumlah 20 orang. Teknik penentuan sampel dilakukan secara acak (random sampling). Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis inferensial dengan uji-t pada taraf signifikan 5%.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Ada pengaruh yang signifikan latihan Dribble slalom terhadap keterampilan Menggiring Bola pemain Sepakbola Syekh Yusuf Football School Kabupaten Gowa usia 9 - 12 Tahun, terbukti dengan nilai thitung = 20.804 dengan tingkat signifikan (0,000) < 0,05.
Copyrights © 2017