MONSU'ANI TANO Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol 1, No 1 (2018)

PELATIHAN TEKNIK DASAR PERMAINAN BOLA VOLI

Rasdin A La’I (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Luwuk)
Armin Haluti (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Luwuk)



Article Info

Publish Date
08 Apr 2018

Abstract

Berdasarkan pengamatan awal yang dilakukan pada permainan bola voli yang dilakukan siswa SMK, smasih banyak teknik dasar dalam permainan voli yang belum dikuasai dengan benar oleh siswa SMK ini. Olehnya itu, perlu dilakukan pendampingan kepada siswa dalam usaha meningkatkan keterampilanmereka pada permainan bola voli ini.Tujuan kegiatan ini adalah (1) Memberi pembinaan pada siswa SMK khususnya pada cabang olahraga bola voli. (2) Meningkatkan keterampilan Siswa dalam penguasaan teknik dasar dalam permainan bola voli. Waktu pelaksanaan mulai tanggal 6 sampai 25 Februari 2017. Metode pelaksanaan partisipasi aktif dari seluruh siswa.Hasil yang didapatkan adalah (1) Partisipasi siswa dan dukungan pihak sekolah dalam mengikuti program ini cukup baik sehingga program yang dijalankan dapat terselesaikan dengan lancar. (2) Pengetahuan dan keterampilan siswa dapat meningkat setelah dilakukan pelatihan mengenai Teknik Dasar Dalam Permaianan Bola Voli. Kata Kunci : Teknik Dasar, Bola Voli, Siswa SMK

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

monsuan

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Education Physics Social Sciences

Description

MONSU'ANI TANO Jurnal Pengabdian Masyarakat yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian, Pengembangan dan Pengabdian Pada Masyaratakan Universitas Muhammadiyah Luwuk adalah jurnal suntingan ilmiah yang difokuskan pada publikasi karya-karya inovatif dari hasil Pengabdian Pada Masyarakat tentang semua ...