Delta: Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika
Vol 2, No 2 (2014): Delta Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika

PENGARUH PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW TERHADAP HASIL BELAJAR MAHASISWA PADA MATA KULIAH STATISTIKA PENELITIAN PENDIDIKAN

Sayyidatul Karimah (Program Studi Pendidikan Matematika FKIP UNIKAL)



Article Info

Publish Date
09 Aug 2017

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh antara pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw dengan hasil belajar mahasiswa pada mata kuliah Statistika Penelitian Pendidikan. Pelaksanaan penelitian ini dilakukan pada mahasiswa semester 6 program studi pendidikan matematika FKIP UNIKAL. Data diperoleh dari hasil belajar mahasiswa setelah mengikuti pembelajaran dengan kooperatif tipe jigsaw di kelas eksperimen dan hasil belajar mahasiswa pada kelas kontrol yang menggunakan pembelajaran konvensional. Rerata hasil belajar mahasiswa pada kelas eksperimen mencapai 72,79 sedang rerata hasil belajar mahasiswa kelas kontrol mencapai 65,37. Hal ini menunjukkan bahwa pemberian treatmen pada kelas eksperimen dengan menerapkan pembelajaran kooperatif tipe jigsaw memiliki pengaruh yang signifikan sehingga hasil belajar mahasiswa pada kelas eksperimen lebih baik dari hasil belajar mahasiswa pada kelas kontrol.

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

Delta

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Delta Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika menyajikan informasi mutakhir hasil kajian dan penelitian bidang matematika dan pendidikan. Lingkup matematika meliputi statistik, aljabar, geometri, analisis, komputer, terapan. Sedangkan lingkup pendidikan meliputi pembelajaran matematika, media ...