Natural: Jurnal Ilmiah Pendidikan IPA
Vol 6 No 1 (2019)

Dampak strategi pembelajaran everyone is a teacher here bagi hasil belajar siswa ditinjau dari keterampilan berkomunikasi

Dwi Daryanti (Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa)



Article Info

Publish Date
21 May 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan 1) untuk mengetahui adanya perbedaan hasil belajar IPA antara strategi pembelajaran Everyone Is A Teacher Here dengan ekspositori, 2) untuk mengetahui adanya perbedaan hasil belajar IPA untuk kelompok keterampilan berkomunikasi tinggi dan rendah, 3) untuk mengetahui adanya interaksi antara strategi pembelajaran dan keterampilan berkomunikasi terhadap hasil belajar IPA. Jenis penelitian ini adalah Quasi Eksperimen. Populasi seluruh kelas VII yang berjumlah 135 siswa. Pengambilan sampel dengan teknik Random Sampling, diperoleh kelas VII A dan VII B sejumlah 58 siswa. Pengambilan data dengan teknik tes untuk mengetahui hasil belajar IPA dan angket untuk mengetahui keterampilan berkomunikasi siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan dokumentasi, angket, dan tes. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif dan ANAVA dua arah yang diawali dengan uji persyaratan analisis yaitu dengan uji normalitas sebaran dan uji homogenitas varian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa  1) ada perbedaan yang sangat signifikan hasil belajar IPA antara strategi pembelajaran Everyone Is A Teacher Here dengan ekspositori, dengan nilai Fhitung = 61,179 dan p = 0,000. 2) Ada perbedaan yang signifikan hasil belajar IPA untuk kelompok keterampilan berkomunikasi tinggi dan rendah, dengan nilai Fhitung = 17,157 dan p = 0,015. 3) Ada interaksi yang signifikan antara strategi pembelajaran dan keterampilan berkomunikasi terhadap hasil belajar IPA, dengan nilai Fhitung = 18,698 dan p = 0,040.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

NATURAL

Publisher

Subject

Education

Description

Natural: Jurnal Ilmiah Pendidikan IPA offers an interdisciplinary forum for the publication of original peer-reviewed, contributed and invited research articles of the highest quality that address different topics of science education with implications for improving and enhancing science education ...