Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat kemiskinan di kabupaten/kota Kalimata Tmur. Faktor- faktor yang mempengaruhi tingkat konsumsi dalam penelitian ini adalah PDRB, tingkat pengangguran,IPM. Metode analisis yang digunakan adalah kuantitatif dengan menggunakan data sekunder. Data diperoleh dari Badan Pusat Statistik (BPS) dalam angka Kalimantan Timur. Hasil Penelitiannya menunjukkan bahwa secara parsial hanya variabel Laju Pertumbuhan PDRB yang mempengaruhi tingkat kemiskinan di propinsi Kalimantan Timur tahun 2008 – 2015 hal ini di tunjukkan dengan nilai t hitung > t hitung (2.724477 > 1.85955) dan probabilitas < α = 5% (0.0082 < 0.05), sedangkan variabel Tingkat Pengangguran, Indeks Pembangunan Manusia tidak berpengaruh terhadap tingkat kemiskinan di propinsi Kalimantan Timur tahun 2008 – 2015.Secara simultan ketiga variabel independen yaitu Laju Pertumbuhan PDRB, Tingkat Pengangguran, Indeks Pembangunan Manusia terhadap variabel dependen Kemiskinan Kabupaten/Kota di Provinsi Kalimantan Timur tahun 2008-2015 dapat dilihat dari nilai F hitung > f tabel (69.92015 > 2.81) dengan probabilitas 0.000000
Copyrights © 2018