Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kepuasan konsumen dalam Progam Pemantapan Bahasa Arab dan Shahsiah guna penigkatkan kualitas progam dan pertimbangan dalam menentukan strategi pelaksanaan progam pembelajaran bahasa yang berkelanjutan. Dalam penelitian ini konsumen ialah peserta didik. Adapun dimensi yang mempengaruhi kualitas dan pelayanan dalam pendidikan yaitu reliability, tanggible, assurance, emphaty, responsibility. Populasi dalam penelitian ini meliputi seluruh peserta dalam progam ini yaitu sebanyak 51 responden. Metode analisis yang digunakan yaitu kuantitatif dengan pendekatan (Costumer Satisfaction Indeks). Hasil penelitian menunjukan tingkat kepuasan konsumen terhadap pelayanan ditinjau dari lima aspek diatas berada pada kategori sangat memuaskan. Penyelenggaran kegiatan ini hendaknya mempertahankan elemen-elemen yang sudah dinilai baik sehingga dapat melakukan positioning. Serta perlu memperbaiki hal-hal yang dirasa masih kurang sebagai perencanaan strategis untuk menciptakan progam pembelajaran bahasa Arab yang berkelanjutan.Kata kunci: tingkat kepuasan, progam pembelajaran bahasa Arab dan shahsiah, peserta didik.
Copyrights © 2018