OCTOPUS : Jurnal Ilmu Perikanan
Vol 7, No 1 (2018): OCTOPUS

PROSES PENANGANAN IKAN SEGAR PADA SWALAYAN DI KOTA MAKASSAR

Sitti Khadijah Yahya Hiola (Universitas Muhammadiyah Makassar)



Article Info

Publish Date
27 Jun 2018

Abstract

Ikan yang baik adalah ikan yang masih segar, sehingga disukai oleh konsumen. Kualitas ikan segar sangat bergantung pada proses penanganannya. Penanganan yang baik sangat diperlukan untuk tetap menjaga kesegaran ikan, makin lama berada di udara terbuka maka makin menurun kesegarannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses penanganan ikan segar pada swalayan di kota Makassar. Penelitian ini dilakukan dengan observasi, wawancara, diskusi, dan dokumentasi, dengan menggunakan analisis kualitatif deskriptif.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada beberapa swalayan di kota Makassar selalu menerapkan tahapan-tahapan dalam proses penanganan ikan segar antara lain handling bahan baku yang meliputi pengadaan, ordering, dan penerimaan ikan segar; penyortiran dan grading bahan baku; pencucian dan pengemasan; penyimpanan dan penyajian (display) ikan segar. Penanganan yang disertai pengawasan mutu pada setiap tahapan pengolahan dan penanganan akan memberikan produk yang bermutu baik.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

octopus

Publisher

Subject

Earth & Planetary Sciences Other

Description

Jurnal Octopus Ilmu Perikanan terbit dua kali setahun yakni Januari dan Juli berisi artikel ilmiah dalam bentuk hasil penelitian dan non penelitian berupa kajian. Jurnal Octopus Ilmu Perikanan bertujuan untuk menyebarluaskan ilmu dan pengetahuan perikanan dari para akademisi, peneliti, praktisi, ...