Penelitian ini merupakan penelitian expost-facto. Tujuan penelitian ini adalah: (1) mendeskripsikan motivasi belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Kendari; (2) mendeskripsikan kebiasaan belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Kendari; (3) mendeskripsikan hasil belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Kendari; (4) mengetahui pengaruh motivasi dan kebiasaan belajar terhadap hasil belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Kendari; (5) mengetahui pengaruh motivasi belajar terhadap hasil belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Kendari; (6) mengetahui pengaruh kebiasaan belajar terhadap hasil belajar matematika siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Kendari. Hasil analisis data diperoleh kesimpulan: (1) siswa yang motivasi belajarnya baik mencapai 31,25%; (2) siswa yang kebiasaan belajarnya baik mencapai 32,5 %; (3) siswa yang hasil belajarnya baik mencapai 70 %; (4) Secara bersama-sama motivasi dan kebiasaan belajar mempengaruhi hasil belajar matematika; (5) ada pengaruh motivasi belajar terhadap hasil belajar matematika; (6) ada pengaruh kebiasaan belajar terhadap hasil belajar matematika.
Copyrights © 2019