Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan literasi matematika siswa SMP Negeri di Kota Raha. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IX SMPNegeridi Kota Raha, yang terdiri dari 5 SMP Negeridengan jumlah siswa 235 siswa. Sampel penelitian ini diambil secara acak sebanyak 124 siswa, masing-masing 30 siswa SMPN 1 Raha, 32 siswa SMPN 2 Raha, 22 siswa SMPN 3 Raha, 20 siswa SMPN 5 raha, dan 20 siswa SMPN 7 Raha. Pengambilan data dilakukan dengan memberikantes kemampuan literasi matematika (TKLM) dan wawancara terhadap siswa dan guru. Hasil analisis data menunjukan bahwa persentasi rata-rata kemampuan literasi matematika siswa SMP Negeri di Kota Raha sebesar 26,27%. Siswa dan secara rata-rata siswa hanya mampumenyelesaikan soal kurang dari 50% untuk keseluruhan soal. Kata Kunci: kemampuan; literasi matematika; level literasi;
Copyrights © 2014