Eklektik : Jurnal Pendidikan Ekonomi dan Kewirausahaan
Vol 2, No 1 (2019): Eklektik

Pengaruh Kompetensi Guru Rumpun IPS Terhadap Word of Mouth Positif Siswa Sekolah Menengah Atas Muhammadiyah 1 Pekanbaru

Hendra Riofita (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Aug 2019

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kompetensi guru terhadap word of mouth positif siswa di Sekolah Menegah Muhammadiyah 1 Pekanbaru. Populasi penelitian adalah seluruh siswa yang belajar IPS di Sekolah tersebut yang berjumlah sebanyak 660 orang dengan sampel siswa kelas XI IPS yang berjumlah 82 orang dan diambil secara Stratified Purposive Random Sampling. Data diambil dengan menggunakan angket dan setelah dilakukan uji asumsi klasik, dianalisa dengan regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: kompetensi pedagogik guru rumpun IPS secara statistic mempengaruhi secara signifikan terhadap variabel dependen word of mouth positif siswa, kompetensi kepribadian guru rumpun IPS secara statistic mempengaruhi secara signifikan terhadap variabel dependen word of mouth positif siswa, variabel kompetensi sosial guru rumpun IPS secara statistik mempengaruhi secara signifikan terhadap variabel dependen word of mouth positif siswa, kompetensi professional guru IPS mempengaruhi variabel dependen word of mouth positif dan kompetensi guru IPS secara bersama-sama mempengaruhi variabel dependen word of mouth positif

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

EKLEKTIK

Publisher

Subject

Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

Eklektik : Jurnal Pendidikan Ekonomi dan Kewirausahaan adalah Jurnal diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Ekonomi Faklutas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau dengan Nomor E-ISSN 2622-5360 yang bekerja sama dengan ASPROPENDO (Asosiasi Propesi Pendidik ...