Ta'dib: Jurnal Pendidikan Islam
Vol 5, No 1 (2016): Ta'dib: Jurnal Pendidikan Islam

Pengembangan Nilai-nilai Agama dan Moral di Taman Kanak-kanak ((Analisis Deksriptif di Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung)

Arif Hakim (Prodi PG PAUD Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Bandung)



Article Info

Publish Date
01 Nov 2016

Abstract

Penelitian ini mengkaji masalah tentang kondisi guru Taman Kanak-kanak yang belum mengetahui dan memahami strategi pengembangan nilai-nilai agama dan moral di Taman Kanak-kanak melalui kegiatan terintegrasi, karena sebagian besar guru hanya memahami dan melaksanakan pengembangan nilai-nilai agama dan moral hanya sebatas kegiatan rutinitas dalam bentuk pembiasaan dan kegiatan khusus. Tujuan yang ingin dicapai sejauhmana guru mengengembangkan nilai-nilai agama dan moral di Taman kanak-Kanak melalui kegiatan rutinitas, terintegrasi, dan kegiatan khusus. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif analitik. Pengumpulan data dilakukan dengan metode triangulasi: wawancara, angket dan studi dokumentasi. Hasil peneltian menunjukkan pada strategi pengembangan agama dan moral melalaui kegiatan terintegrasi 67 % guru belum mengimplementasikannya, karena beberapa faktor diantaranya: guru tidak tahu dan faham tentang strategi pengembangan nilai-nilai agama dan moral, guru kesulitan didalam menyisipkan nilai-nilai agama dan moral pada kegiatan inti, sikap stereotip guru yang mengikuti kebiasaan tentang implementasi strategi pengembangan nilai-nilai agama dan moral di Taman Kanak-kanak yang banyak dilakukan dikegiatan rutinitas atau pembiasaan, labelisasi pengembangan nilai-nilai agama dan moral merupakan pengembangan pembiasaan yang dilakukan pada kegiatan pembukaan dan penutupan dalam pembelajaran di Taman Kanak-kanak

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

tadib

Publisher

Subject

Religion Education

Description

Ta'dib : Jurnal Pendidikan Islam focuses on research results relating to the issue of Islamic religious education. The scope of Journal (but not limited) are: Philosophy of Islamic Education; History of Islamic Education; Theological Foundation of Education; Policies of Islamic Education; Politics ...