Keluarga adalah miniatur masyarakat. Adapun masyarakat merupakan aspek elementer suatu Inegara. Stabilitas, dinamika, dan tumbuh kembangnya masyarakat adalah persoalan besar yang 'menentukan kualitas kehidupan negara. ?ada benang merah ini tampak bagaimana strategisnya posisi keluarga dalam konteks kehidupan sosial yang besar bernama negara.Keluarga adalah wadah kecil, namun menjadi sangat besar dan penting karena memuat berbagaihal mendasar kemanusiaan. Sampai kadar tertentu keluarga adalah tambatan yang mengikat seluruh kehidupan setiap manusia. Manusia lahir dari keluarga, tumbuh dan berkembang di dalam keluarga dan hidup membangun keluarga, hingga meninggal pun di antara keluarga.
Copyrights © 2001