Jurnal Ekonomi dan Bisnis Indonesia
Vol 4 No 1 (2019)

ANALISIS LAPORAN KEUANGAN MASJID BERDASARKAN PSAK NO. 45 TENTANG PELAPORAN KEUANGAN ORGANISASI NIRLABA (STUDI KASUS DI MASJID AGUNG NURUL HUDA SUMBAWA BESAR)

Diah Intan Syahfitri (Unknown)
Ulandari, Viki (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Jul 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui laporan keuangan Masjid Agung Nurul Huda Sumbawa dan untuk menganalisis kesesuaian laporan keuangan Masjid Agung Nurul Huda dengan PSAK No. 45. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Sumber data menggunakan data primer dan sekunder yang dikumpulkan dengan menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Dalam penelitian ini penulis melakukan analisis data dengan cara mengumpulkan, mereduksi, menyajikan, dan menganalisis data hingga dapat ditarik sebuah kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa laporan keuangan Masjid Agung Nurul Huda belum sesuai dengan PSAK No. 45 karena masih menggunakan format sederhana berbentuk laporan pertanggunngjawaban keuangan yang disusun oleh pengurus terdahulu.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jebi

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Ekonomi dan Bisnis Indonesia adalah jurnal ekonomi profesional di Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Teknologi Sumbawa, mencakup semua aspek di lapangan - dari penekanan tradisional jurnal pada microtheory, hingga makroekonomi empiris dan teoritis. JEBI sangat berharga bagi para ekonom ...