cover
Contact Name
Abdul Hadi Ilman
Contact Email
abdul.hadi.ilman@uts.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
putri.reno.kemala.sari@uts.ac.id
Editorial Address
Jalan Raya Olat Maras, Dusun Batu Alang Desa Leseng Kec. Moyo Hulu Sumbawa
Location
Kab. sumbawa,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
Jurnal Ekonomi dan Bisnis Indonesia
ISSN : 25286625     EISSN : 26219255     DOI : 10.37673
Core Subject : Economy, Social,
Jurnal Ekonomi dan Bisnis Indonesia adalah jurnal ekonomi profesional di Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Teknologi Sumbawa, mencakup semua aspek di lapangan - dari penekanan tradisional jurnal pada microtheory, hingga makroekonomi empiris dan teoritis. JEBI sangat berharga bagi para ekonom profesional dan akademis serta siswa di seluruh dunia.
Articles 141 Documents
PENGARUH INVESTASI LANGSUNG ASING TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI INDONESIA Ilman, Abdul Hadi
Jurnal Ekonomi dan Bisnis Indonesia Vol 1 No 2 (2016)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Teknologi Sumbawa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (290.316 KB) | DOI: 10.37673/jebi.v1i2.1

Abstract

Hubungan antara investasi asing langsung atau Foreign Direct Investment (FDI) dengan pertumbuhan ekonomi merupakan salah satu tema yang paling banyak diperdebatkan dalam ilmu ekonomi. Penelitian ini bertujuan untuk menginvestigasi dampak dari FDI terhadap pertumbuhan ekonomi di Indonesia. Metode penelitian yang digunakan dalam studi ini adalah regresi linier dengan berbasis pada data time series dari tahun 1981 hingga 2012. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tidak ada hubungan khusus antara FDI dengan pertumbuhan ekonomi di Indonesia, baik secara langsung maupun tidak langsung. Lebih dari itu, FDI mendominasi investasi domestik di Indonesia dan tidak ada bukti signifikan yang menunjukkan bahwa FDI lebih efisien untuk pertumbuhan ekonomi dari pada investasi domestik.
PENGARUH DESENTRALISASI FISKAL TERHADAP INFLASI DI PROPINSI NUSA TENGGARA BARAT Apprirachman, Rozzy; Suwardi, Didi; Ilman, Abdul Hadi
Jurnal Ekonomi dan Bisnis Indonesia Vol 2 No 2 (2017)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Teknologi Sumbawa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (277.778 KB) | DOI: 10.37673/jebi.v2i2.4

Abstract

Penelitian  ini  di  desain  untuk  mencari  pengaruh  dari  desentalisasi  fiskal terhadap inflasi  di Provinsi  Nusa  Tenggara  Barat dari  tahun  2010 -2014  dengan  melihat  data  dari  sepuluh  kabupaten  kota  di  NTB  dalam  bentuk data panel.   Desentralisasi fiskal  di proksi  dari  rasio  DAK  terhadap  APBD, rasio  DAU  terhadap  APBD,  rasio  DBH  terhadap  APBD,  dan  retri busi. Sedangkan inflasi  diproksi  dari  PDRB Provinsi NTB.  Alat  analisis  yang  digunakan  dalam  penelitian  ini  adalah  Regresi  linear berganda  dengan  menggunakan  metode  Fixed  Effect  Model  (FEM).  Dari  hasil penelitian  dengan  signifikansi  95  persen  didapat  bahwa  Rasio  DAK  terhadap  APBD  berpengaruh  negatif  terhadap  inflasi  di  NTB  yaitu  ketika DAK  naik  satu  satuan  maka  inflasi  di  NTB  akan  berkurang  sebesar  0,1290144 satuan .  Rasio  DAU   Terhadap  APBD  berpengaruh   positif   terhdap inflas  di  NTB   dengan  koefisien  sebesar  0.5825204,  rasio  DBH terhadap APBD  berpengaruh  positif  terhadap  inflsi  sebesar  0,4592334  dan  retribusi berpengaruh  negatif  dan  signifikan  terhadap  inflasi  di  NTB  dengan  koefisien 0,0003764.
PENGARUH FOREIGN DIRECT INVESTMENT (FDI) TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI DI NUSA TENGGARA BARAT TAHUN 2010-2014 Mentari, Munyta; Ilman, Abdul; Suwardi, Didi
Jurnal Ekonomi dan Bisnis Indonesia Vol 2 No 2 (2017)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Teknologi Sumbawa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (411.241 KB) | DOI: 10.37673/jebi.v2i2.9

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Foreign Direct Investment (FDI) terhadap pertumbuhan ekonomi di Provinsi Nusa Tenggara Barat pada tahun 2010-2014. Variabel dependen dalam penelitian ini adalah pertumbuhan ekonomi dan variabel independen antara lain: FDI yang diproksi dari persentase penanaman modal asing terhadap PDRB, Schoolig atau tingkat pendidikan yang diproksi dari persentase pendduk usia 15 tahun keatas yang menamatkan pendidikan hingga tingkat SLTA, investasi domestik yang diproksi dari persentase pananaman modal dalam negeri terhadap PDRB, interaksi antara FDI dengan human capital (tingat pendidikan), serta variabel kontrol yang terdiri dari APBD yang diproksi dari persentase APBD terhadap PDRB dan variabel inflasi yang diproksi melalui PDRB deflator. Analisis data menggunakan model regresi data panel dengan mengambil sampel 10 Kabupaten dan Kota di Provinsi NTB dari tahun 2010-2014. Hasil uji chow dan uji hausman menunjukkan bahwa pendekatan yang digunakan dalam regresi data panel tersebut adalah fixed effect model. Sehingga hasil estimasi menunjukkan bahwa FDI berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi dengan tingkat kepercayaan 95%. Hal ini disebabkan karena rendahnya kemampuan transfer teknologi oleh sumber daya manusia di provinsi NTB mengingat angkatan kerja didominasi oleh pekerja lulusan SD.
EFFECT OF BUDGETARY PARTICIPATION ON BUDGETARY SLACK WITH MODERATION VARIABLES ARE ORGANIZATIONAL CULTURE, ENVIRONMENTAL UNCERTAINTY AND INFORMATIONASYMMETRY Rizqi, Reza Muhammad
Jurnal Ekonomi dan Bisnis Indonesia Vol 3 No 1 (2018)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Teknologi Sumbawa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (425.43 KB) | DOI: 10.37673/jebi.v3i1.26

Abstract

ABSTRACT The problems of this research is occurred in previous studies on the influence of budgetary participation on budgetary slack and high budgetary slack happened at Hospital of Sumbawa Besar become the motivation in this research. Data collection was done through the distribution of questionnaires to the responden,from 48 questionnaires, only 45 questionnaires could be used. This study used a model based on the SEM variant of SmartPLS. The research instrument has passed the validity and reliability test. The results showed that budgetary participation have effect on budgetary slack. This study may identification the interaction between budgetary participation and organizational culture has a positive and significant effect on budgetary slack, environmental uncertainty has a negative and significant effect, and information asymmetry has a negative and significant effect between budgetary participation and budgetary slack. The implications of this study are expected to be useful for the hospital and the government so that it can be a guide in preparing and setting a more effective and efficient budget, so that the goals of the organization can be easily achieved. Keywords: Budgetary Participation, Organizational Culture, Environmental Uncertainty, Information Asymmetry, Budgetary Slack.
ESTABLISHING COMPETITIVE ADVANTAGE TO IMPROVE BUSINES PERFORMANCE Abdurrahman, Abdurrahman
Jurnal Ekonomi dan Bisnis Indonesia Vol 3 No 1 (2018)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Teknologi Sumbawa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (587.982 KB) | DOI: 10.37673/jebi.v3i1.27

Abstract

The purpose of this research is to analyze the influence of market orientation and innovation on competitive advantage and business performance at restaurant in Mataram City. The problem in this research is ?How establishing competitive advantage to improve business performance?. Results of interview with respondents, it describes the problems faced by owner culinary business, including the decline in their business performance, lack of innovation, lack of professional labor, and the competitive challenge faced by owner of culinary business. The population of this research is the restaurants in the year period of 2011-2015 wich are registered in The Department Culture and Tourism of Mataram City. The samples of this research are restaurant in Mataram City of West Nusa Tenggara with total sample is 120 respondents. The data in this research was taken using questionnaire and interview. Then, the data was analyzed using Structural Equation Modeling (SEM-Amos). All of the hypothesis in this research are accepted as shown by Critical Ratio (CR) ? ± 1.96 and Probability (P) < 0.05. The analysis showed that the direct effect of innovation on business performance is higher than the effect of market orientation on business performance (0,458 compared to 0,223). Indirect effect of innovation on business performance through strategic competitive advantage is higher than the effect of market orientation on business performance through competitive advantage (0,130 compared to 0,096)
ANALISIS PENCATATAN AKUNTANSI PADA DANA BANTUAN OPERASIONAL SEKOLAH (BOS) (STUDI KASUS DI SMK NEGERI 1 LUNYUK) Alumudy, Wardah Ges
Jurnal Ekonomi dan Bisnis Indonesia Vol 3 No 2 (2018)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Teknologi Sumbawa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (180.574 KB) | DOI: 10.37673/jebi.v3i2.30

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis proses pencatatan akuntasi yang dilakukan oleh SMK Negeri 1 lunyuk dan untuk mengetahui apakah pencatatan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMK Negeri 1 lunyuk sudah sesuai dengan juknis BOS Smk tahun 2016. Penelitian ini merupakan penelitian deskriftif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Metode pengumpulan data melalui proses wawancara dan dokumentasi, subjek penelitian adalah kepala sekolah, bendahara, dan tim BOS kemudian data yang didapatakan dianalisis menggunakan metode deskriftif kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukan proses pencatatan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) yang dilakukan oleh Smk Negeri 1 lunyuk belum disusun sesuai dengan Juknis BOS Smk 2016 seperti yang seharusnya tersusun dalam format yang dianjurkan untuk RKAS, pembukuan, realisasi penggunaan dana tiap sumber dana, rekapitulasi realsasi penggunaan dana BOS SMK, opname kas dan berita acara pemeriksaan kas, bukti pengeluaran, pelaporan. Menurut hasil penelitian penulis bahwa SMK Negeri 1 Lunyuk hanya menyusus laporan pertanggungjawaban dengan format realisasi penggunaan dana tiap sumber dana, rekapitulasi realsasi penggunaan dana BOS SMK, opname kas dan berita acara pemeriksaan kas, bukti pengeluaran serta tidak melampirkan bukti-bukti fisik kegiatan yang telah di laksanakan. Kata kunci: Pencatatan Akuntansi, Dana Bantuan Operasional Sekolah, SMK Negeri 1 Lunyuk.
RELATIONSHIP MARKETING DAN SUASANA KAFE DALAM MENGOPTIMALKAN LOYALITAS PELANGGAN OASE COFFEE Sari, Putri Reno Kemala
Jurnal Ekonomi dan Bisnis Indonesia Vol 3 No 2 (2018)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Teknologi Sumbawa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (262.441 KB) | DOI: 10.37673/jebi.v3i2.34

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Pengaruh Relationship Marketing Terhadap Loyalitas Pelanggan OASE Coffee, (2) Pengaruh Suasana Kafe Terhadap Loyalitas Pelanggan OASE Coffee, (3) Relationship Marketing dan Suasana Kafe Terhadap Loyalitas Pelanggan OASE Coffee. Penelitian ini termasuk penelitian kuantitatif asosiatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pelanggan OASE Coffee. Metode pengambilan sampel menggunakan kriteria yakni merupakan pelanggan OASE Coffee dan telah melakukan kunjungan dan pembelian sebanyak tiga kali. Jenis data yakni data primer yang didapat dari hasil pengisian kuisioner dengan penilaian skala likert 4 poin. Uji prasyarat analisis meliputi uji normalitas, uji heteroskedastisitas dan uji multikolonieritas serta teknik analisis yang digunakan yakni analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa (1) Relationship marketing berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pelanggan, (2) Suasana kafe berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pelanggan OASE Coffee, (3) Relationship marketing dan suasana kafe secara bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pelanggan OASE Coffee Kata Kunci: Relationship marketing, suasana kafe, loyalitas pelanggan OASE Coffee  
ANALISIS PENGARUH BAURAN PEMASARAN JASA TERHADAP KEPUTUSAN SISWA MEMILIH SMK NEGERI 1 SUMBAWA BESAR (STUDI KASUS ANGKATAN 2017/2018) Yuniarsih, Arlini; Hakim, Lukmanul; Sudodo, Yandri
Jurnal Ekonomi dan Bisnis Indonesia Vol 3 No 2 (2018)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Teknologi Sumbawa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (397.41 KB) | DOI: 10.37673/jebi.v3i2.35

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Bauran Pemasaran Jasa terhadap Keputusan Siswa Memilih SMK Negeri 1 Sumbawa Besar. Metode analisis yang digunakan yaitu metode kuantitatif Asosiatif. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis regresi linier berganda. Data yang digunakan yaitu data sekunder dan data primer. Pengumpulan data diambil dengan cara kuesioner yang bersumber dari instansi tersebut. Pengambilan sampel dilakukan secara probability random sampling dan diperoleh sampel sebanyak 150 siswa-siswi SMK Negeri 1 Sumbawa Besar Angkatan 2017/2018. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Produk tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap keputusan siswa memilih SMK Negeri 1 Sumbawa Besar, Harga tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap keputusan siswa memilih SMK Negeri 1 Sumbawa Besar Angkatan 2017/2018, promosi berpengaruh dan tidak signifikan terhadap keputusan siswa memilih SMK Negeri 1 Sumbawa Besar Angkatan 2017/2018, Tempat berpengaruh dan tidak signifikan terhadap keputusan siswa memilih SMK Negeri 1 Sumbawa Besar Angkatan 2017/2018, Orang berpengaruh dan tidak signifikan terhadap keputusan siswa memilih SMK Negeri 1 Sumbawa Besar Angkatan 2017/2018, Proses tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap keputusan siswa memilih SMK Negeri 1 Sumbawa Besar Angkatan 2017/2018, variabel Bukti Fisik berpengaruh signifikan terhadap keputusan siswa memilih SMK Negeri 1 Sumbawa Besar 2017/2018. Kata Kunci: Produk, Harga, Promosi, Tempat, Orang, Proses dan Bukti Fisik.  
ANALISIS KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA RESTO MAKANAN CEPAT SAJI DI SUMBAWA Natalia, Fury Padya; Hakim, Lukmanul; Nuryani, Hanifah Sri
Jurnal Ekonomi dan Bisnis Indonesia Vol 3 No 2 (2018)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Teknologi Sumbawa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37673/jebi.v3i2.37

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Menganalisis pengaruh harga terhadap keputusan pembelian di Resto makanan cepat saji di Sumbawa (2) Menganalisis pengaruh kualitas terhadap keputusan pembelian di Resto makanan cepat saji di Sumbawa (3) Menganalisis pengaruh lokasi terhadap keputusan pembelian di Resto makanan cepat saji di Amazy Chicken, Zubento, Cizz Chicken di Sumbawa. Penelitian ini termasuk penelitian kuantitatif asosiatif.Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh konsumen pada restoran makanan cepat saji di Sumbawa.metode pengambilan sampel menggunakan kriteria yakni merupakan konsumen yang telah berusia diatas 17 tahun. Jenis data yakni data primer yang didapat dari hasil pengisian kuesioner dengan penilaian skala likert 4 poin.Uji prasyarat analisis meliputi uji linearitas, uji normalitas, uji multikolinearitas, dan uji heteroskedastisitas serta tehnik analisis yang digunakan yakni analisis regresi linier berganda. Kata Kunci: Keputusan Pembelian, Harga, Kualitas, Lokasi
ANALISIS FAKTOR – FAKTOR KEUANGAN DAN ASPEK TEKNOLOGI TERHADAP MARKET SHARE PERBANKAN DI INDONESIA PERIODE 2013-2017 Adelia, Selvi; Andriani, Sri; Ananda, Nova Adhytia
Jurnal Ekonomi dan Bisnis Indonesia Vol 3 No 2 (2018)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Teknologi Sumbawa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (286.934 KB) | DOI: 10.37673/jebi.v3i2.38

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh ROA, BOPO, NPL dan E-banking terhadap market share perbankan di Indonesia periode 2013-2017. Metode analisis yang digunakan yaitu metode kuantitatif kausalitas. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis regresi linier berganda. Data yang digunakan yaitu data sekunder berupa rasio keuangan bank periode 2013-2017. Pengumpulan data diambil dengan cara dokumentasi yang bersumber dari laporan publikasi bank. Pengambilan sampel dilakukan secara purposive sampling dan diperoleh sampel sebanyak 21 bank pada periode 2013-2017. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ROA tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap market share, BOPO berpengaruh negatif dan signifikan terhadap market share, NPL berpengaruh positif dan signifikan terhadap market share, serta E-banking berpengaruh positif dan signifikan terhadap market share. Kata Kunci: ROA, BOPO, NPL, E-banking, market share.

Page 1 of 15 | Total Record : 141